Masa pandemi membuat seluruh kegiatan belajar mengajar di sekolah dilakukan dari rumah. Aturan ini menciptakan istilah baru yang disebut study from home atau belajar dari rumah. Karena berbeda dengan pembelajaran saat sekolah konvensional, ada beberapa tips belajar di rumah yang bisa diterapkan.

Namun study from home ini kerap kali menciptakan suasana membosankan bagi si anak, sebab ia hanya belajar sendiri di depan layar hp atau laptop. Tak jarang juga anak beranggapan bahwa school from home merupakan libur panjang, sehingga lebih malas untuk belajar.

Lantas bagaimana agar suasana study from home menyenangkan dan tidak memberikan kesan membosankan bagi anak? Langsung saja simak tips di bawah ini, Mom!

Apa itu study from home?

Mom, sejak virus Covid-19 menyebar di segala penjuru dunia, pemerintah menetapkan aturan physical distancing dan social distancing. Aturan ini mengharuskan semua kegiatan berlangsung secara daring, termasuk kegiatan belajar mengajar juga harus dilakukan di rumah atau istilahnya study from home.

Study from home artinya siswa melaksanakan proses belajar mengajar di rumah masing-masing menggunakan perangkat smartphone atau komputer. Siswa belajar dengan cara melakukan video conference bersama guru atau mengakses video streaming pembelajaran.

School from home pada dasarnya berbeda dengan homeschooling ya, Mom. Sistem pembelajaran school from home masih tetap menyesuaikan sekolah masing-masing, sementara homeschooling mengharuskan orang tua menyusun kurikulum dan jadwal kegiatan belajar sendiri. Saat homeschooling, anak tidak benar-benar ada dalam satu lingkup sekolah formal.

Manfaat home learning

Pembelajaran di rumah atau home learning merupakan metode alternatif paling pas yang diterapkan selama era pandemi. Home learning dengan metode pembelajaran online ini memiliki beberapa manfaat lho, Mom.

1. Pengalaman belajar baru

Manfaat home learning adalah membuat pengalaman belajar yang baru. Jika sebelumnya ketika di kelas siswa dan guru terbiasa menggunakan papan tulis, spidol, pulpen, dan buku catatan sebagai item pembelajarannya, ketika study from home berlangsung media yang digunakan berupa video, audio, maupun foto.

Dengan begitu, sarana belajar siswa akan lebih menarik dan menyenangkan, Mom. Baik siswa maupun guru sama-sama mendapat pengalaman belajar baru mengikuti perkembangan zaman.

2. Fleksibel dan praktis

Kebijakan study from home juga mendatangkan fleksibilitas yang tinggi bagi siswa, Mom. Dengan adanya home learning, guru dan siswa tidak harus repot bertemu di sekolah. Proses belajar mengajar juga bisa berlangsung di mana saja selama lingkungan tersebut kondusif.

3. Pendekatan sesuai masa kini

Manfaat home learning selanjutnya adalah mampu menyesuaikan pendekatan masa kini. Dengan kecanggihan teknologi yang ada, rasanya pembelajaran di kelas menggunakan metode konservatif semakin tertinggal jauh.

Online learning berusaha menghadirkan pendekatan yang tidak hanya formal, melainkan juga informal. Pendekatan tersebut membuat siswa akan lebih mudah mengerti ketika study from home.

4. Hemat biaya dan waktu

Saat anak sekolah secara tatap muka, Mom mungkin harus menyiapkan berbagai kebutuhan anak lebih awal agar mereka tidak terlambat. Ada juga beberapa rumah siswa yang jaraknya cukup jauh dari sekolah sehingga membuat mereka harus bangun lebih pagi.

Nah dengan study from home, Mom dapat menghemat pengeluaran transportasi dan juga tidak harus terburu-buru dalam menyiapkan kebutuhan sekolah buah hati.

5. Pendekatan lebih personal untuk siswa

Meski terkadang masih ada beberapa sistem pembelajaran untuk study from home yang menggunakan materi-materi belajar bersifat satu arah, namun sudah banyak juga sekolah yang menggunakan video conference.

Ini akan membuat siswa dan guru benar-benar dapat berinteraksi langsung dalam suatu waktu. Cara berikut juga membuat online learning antara siswa dan guru sifatnya lebih personal.

Baca juga: Begini Protokol Kesehatan 5M yang Benar untuk Cegah COVID-19

Tips belajar di rumah agar efektif dan menyenangkan

Apakah si kecil sudah mulai mengeluh bosan ketika melaksanakan study from home? Tenang, Mom. Berikut tips belajar di rumah agar kembali menyenangkan dan efektif untuk anak.

1. Buat jadwal belajar bersama anak

Tips belajar di rumah pertama tentunya mengatur jadwal untuk anak. Jika sebelumnya tidak ada jadwal pasti untuk belajar, mulai saat ini cobalah untuk membuat jadwal belajar harian bersama anak, Mom.

Anda bisa membuat jadwal secara terstruktur kapan anak harus belajar, mengerjakan tugas, bermain, dan tidur. Hal demikian berguna agar jadwal keseharian anak sama dengan jadwal ketika masih mengikuti sekolah konvensional.

2. Siapkan tempat belajar

Menyiapkan tempat belajar khusus untuk anak yang nyaman dan menenangkan juga merupakan salah satu tips belajar di rumah lho, Mom.

Tak dapat dipungkiri, suasana belajar yang tenang dan nyaman membuat anak lebih mudah fokus dan tidak terganggu dengan suasana lain di sekitarnya. Selain itu, pastikan area untuk melakukan study from home tetap bersih dan rapi ya, Mom.

3. Makan dan tidur cukup

Meskipun tenaga yang dikeluarkan untuk study from home cenderung lebih minim dibandingkan ketika sekolah konvensional, namun anak harus tetap mendapatkan asupan gizi dan jam tidur yang cukup, Mom.

Tidur cukup sangat penting untuk me-refresh tubuh dan otak agar kembali segar serta anak dapat menerima pelajaran dengan baik esok harinya. Selain itu, jam makan yang teratur membuat anak bisa fokus dan tidak merasa lapar ketika belajar.

Mom juga bisa menyiapkan beberapa snack untuk menemaninya belajar sebagai salah satu tips belajar di rumah agar menyenangkan.

4. Jangan lupakan waktu sosial anak

Tips belajar di rumah selanjutnya adalah dengan tetap memperhatikan waktu sosial anak. Study from home kerap membuat anak lebih banyak menghabiskan waktu di depan layar smartphone atau laptop. Nah, sebaiknya Mom tetap memastikan bahwa mereka tetap melakukan interaksi sosial yang cukup dengan keluarga, ya.

Tips belajar di rumah ini sangat diperlukan anak agar mereka tidak terus menerus terpaku pada gadget saja. Biasakan anak untuk aktif bertanya kepada orang tua atau kakaknya ketika mengalami kesulitan dalam kegiatan belajarnya.

5. Gunakan catatan sebagai pengingat

Meski terkesan sederhana, namun membuat notes kecil untuk anak juga penting lho, Mom. Biasakan anak Anda untuk membuat notes atau catatan kecil mengenai hal yang harus dilakukan atau tugas-tugas sekolah yang harus dikerjakan. Ini dapat menjadi salah satu tips belajar di rumah agar anak tidak malas-malasan dan ingat dengan tanggung jawabnya.

6. Siapkan jadwal istirahat seperti di sekolah

Ketika sekolah konvensional berlangsung, jam istirahat mungkin merupakan hal yang paling ditunggu-tunggu oleh anak. Hal tersebut tidak hanya harus dilakukan di sekolah saja, Mom. Study from home juga kerap kali membuat anak merasa jenuh dan malah tidak fokus dalam belajar.

Untuk mengatasinya, siapkan break time selama 15 hingga 20 menit sebelum anak berpindah dari pelajaran satu ke pelajaran lainnya. Waktu istirahat ini bisa digunakan untuk bermain atau makan. Ini merupakan salah satu tips belajar di rumah agar tidak membosankan, lho.

7. Berikan ‘rewards’ ketika menyelesaikan tugas

Dalam beberapa kondisi, tidak ada salahnya sesekali Mom memberikan rewards untuk anak. Rewards berguna sebagai bentuk apresiasi Mom kepada si kecil karena mereka telah berhasil melakukan kegiatan tertentu dengan baik, seperti menyelesaikan tugas.

Rewards yang diberikan tidak harus mahal ataupun mewah, Mom. Hal sederhana seperti memberikan makanan kesukaannya akan membuat mereka merasa senang dan bersemangat lagi. Tips belajar di rumah agar anak tidak bosan ini sebaiknya Anda terapkan ketika sedang study from home.

8. Ajak anak belajar sambil bermain

Tidak hanya dengan buku, Mom bisa mengajarkan materi belajar lain sambil bermain, lho. Misalnya Anda mengajak si kecil menanam tanaman dengan menyiapkan peralatan dan mengajak mereka berkreasi sendiri untuk menggambar potnya.

Bermain sambil belajar tidak akan lagi membuat study from home terasa membosankan dan menjadi salah satu tips belajar di rumah yang asik.

Itulah beberapa tips belajar di rumah yang bisa Mom terapkan untuk anak ketika sedang study from home. Semoga dengan tips di atas, anak kembali bersemangat dan dapat menerima pelajaran yang diberikan dengan baik ya, Mom.

Baca juga: 4 Dampak Negatif Terlalu Memanjakan Anak