Berkat adanya kemajuan teknologi, kini Mom bisa mengamati perkembangan si kecil dalam kandungan. Teknologi tersebut berupa tes USG kehamilan (ultrasonografi). USG adalah prosedur pencitraan menggunakan teknologi gelombang suara berfrekuensi tinggi untuk memproduksi gambar tubuh bagian dalam.

Sekarang ini tes USG kehamilan bahkan sangat bervariasi, ada USG Kehamilan 2 dimensi, USG Kehamilan 3 dimensi, hingga yang paling baru adalah USG Kehamilan 4 dimensi. Mom harus mengetahui beberapa hal seputar USG kandungan, mulai dari mengenal teknologinya, waktu yang tepat untuk USG, hingga jadwal USG kandungan yang direkomendasikan dokter.

USG ibu hamil sendiri menggunakan gelombang suara dengan frekuensi yang tinggi. USG dapat menggambarkan perkembangan janin dan organ reproduksi Mom lho. Saat melakukan USG, ibu hamil akan dioleskan gel di bagian perut dan dokter menggerakkan alat yang disebut transduser untuk mengirimkan gelombang suara.

Saat menjalani USG, ibu hamil dapat melihat gambar janin lewat layar komputer. Jadwal USG kehamilan harus teratur Mom lakukan. Melakukan USG kandungan dengan jadwal yang teratur akan membuat Mom mengetahui kondisi janin secara berkala. Jadwal USG dapat disesuaikan dengan dokter kandungan. Jadwal USG kehamilan tentunya bertahap, dan tidak dilakukan dalam waktu yang berdekatan. Periksa kehamilan dengan USG pastinya memberikan gambaran kepada Mom tentang kondisi janin disertai penjelasan dokter. Setelah periksa kehamilan dengan USG, Mom dapat membawa pulang foto hasil USG si kecil.

Sebaiknya, Mom segera mencari rumah sakit sesuai referensi agar bisa mulai periksa kehamilan dengan USG secara terpercaya.

Lalu, sebaiknya kapan waktu yang tepat untuk USG?

Mengenal teknologi USG kehamilan

Sebelum masuk ke bahasan utama soal kapan waktu yang tepat untuk USG, ada baiknya Mom juga mengetahui tentang teknologi USG. Tes USG menggunakan gelombang suara dengan frekuensi tinggi untuk memperlihatkan bagian dalam tubuh. Jadi, dokter tidak perlu lagi “membuka” tubuh untuk mengetahui kondisi di dalam tubuh. Tes USG ini tidak berbahaya sama sekali untuk ibu hamil dan bayi karena tidak menggunakan radiasi. Berbeda dengan teknik pencitraan lain seperti rontgen yang menggunakan radiasi. Selain itu, USG kehamilan juga tidak menggunakan cairan khusus yang disuntikan ke dalam tubuh sehingga tidak akan menimbulkan dampak bagi Mom dan si kecil di dalam kandungan. Nah, berikut ini waktu-waktu yang tepat untuk melakukan USG kehamilan, Mom.

Saat trimester pertama

Mom bisa melakukan tes USG pertama saat usia kehamilan telah menginjak 6 minggu. Pada rentang waktu 6-24 minggu kehamilan adalah waktu yang tepat untuk melakukan tes USG untuk pertama kalinya. Tes USG pertama ini dilakukan untuk mengetahui usia kehamilan dengan akurat. Ini karena sebenarnya haid terakhir tidak bisa menjadi patokan yang tepat untuk menghitung usia kehamilan.

Selain untuk mengetahui usia kehamilan secara akurat, tes USG pertama juga bisa membantu Mom untuk mengetahui tanda-tanda kehidupan janin, misalnya detak jantung atau pergerakan bayi. USG kehamilan juga bisa membantu Mom untuk mengetahui apakah ada kelainan pada janin. Dengan demikian, dokter bisa segera memberikan penanganan.

Saat usia kehamilan menginjak 18-24 minggu

Untuk tes USG yang kedua bisa dilakukan saat Mom menginjak usia kehamilan 18-24 minggu. Tes USG pada usia kehamilan 18-24 minggu akan membantu mengetahui apakah ada kecacatan pada janin atau tidak. Ini karena pada minggu ke-18 hingga 24, perkembangan bayi mulai pesat. Organ-organ tubuhnya mulai terbentuk, seperti telinga dan retina mata. Agar tes USG pada minggu-minggu ini lebih akurat, Mom juga bisa melakukan tes tekanan darah ke rahim. Tes ini berguna untuk mengetahui adanya risiko gangguan tumbuh kembang janin. Selain itu, tes tekanan darah juga akan membantu dokter untuk mengetahui apakah ada kecenderungan preeklamsia (komplikasi pada kehamilan).

Pada minggu ke-32 hingga 34

Apakah melakukan dua kali tes USG kehamilan saja sudah cukup? Jawabannya tidak. Tes USG setidaknya harus dilakukan tiga kali selama masa kehamilan. Nah, setelah tes USG pada rentang minggu ke- 18 hingga 24, Mom bisa melakukannya kembali pada minggu ke-32 hingga 34 kehamilan. Ada banyak hal menarik yang bisa dilihat pada tes USG di minggu-minggu ini lho, Mom. Pada minggu 32 hingga 34, perkembangan janin sangat pesat. Mom bisa melihat bentuk si kecil lebih jelas di minggu-minggu ini. Termasuk untuk jenis kelaminnya, bisa diketahui dengan mudah melalui USG pada minggu ke-32 hingg 34.

Tes USG kandungan merupakan sebuah temuan yang sangat bermanfaat, termasuk untuk ibu hamil. Melalui tes ini, Mom bisa “menengok” si kecil di dalam kandungan dengan mudah. Untuk waktu pelaksanaannya sendiri, panduan di atas bisa Mom terapkan. Mom juga bisa berkonsultasi dengan dokter terlebih dulu untuk menentukan kapan harus USG kandungan.