Mom pasti penasaran bagaimana perkembangan bayi 7 bulan, bukan? Salah satu fase tumbuh kembang bayi 7 bulan yang mulai akan dipelajari dan mungkin sudah bisa dilakukan adalah mencoba merangkak. Gerakan ini penting karena melatih kemampuan bayi 7 bulan belajar menyeimbangkan koordinasi tangan dan lutut.

Saat bayi 7 bulan sudah mulai lancar merangkak dan duduk, ini berarti Mom dan Dad harus lebih berhati-hati dalam mengawasinya beraktivitas. Bayi akan lebih suka bermain ke segala arah dan mengambil mainan favoritnya sendiri. Tumbuh kembang bayi 7 bulan juga dapat dilihat dari berat dan tinggi badannya.

Lantas berapa berat bayi 7 bulan yang normal? Berat ideal bayi 7 bulan berjenis kelamin laki-laki rata-rata antara 6,7-10 kilogram dengan panjang badan 65-73 cm. Untuk bayi 7 bulan perempuan, rata-rata berat idealnya 6-9,5 kilogram dengan panjang badan 63-71,5 cm.

Salah satu indikator perkembangan bayi 7 bulan ialah mereka mulai mengenali benda kesukaannya. Si kecil juga akan tampak semangat ketika melihat mainan kesukaannya. Tumbuh kembang bayi 7 bulan memiliki cara dan polanya masing-masing. Ada bayi yang merangkak, merambat atau bahkan seperti merayap, Mom.

Agar Mom dan Dad bisa lebih memahami proses perkembangan bayi usia 7 bulan, berikut kami sajikan informasi lengkapnya.

Bayi 7 bulan: Perkembangan fisik

Secara fisik, bayi 7 bulan sudah memiliki otot kaki dan tangan yang lebih kuat dibandingkan sebelumnya. Ia pun akan mulai terlihat senang menopang bagian tubuhnya tersebut.

Jadi, jangan heran jika bayi kemudian tampak mulai tidak betah dibiarkan berbaring saja. Ia akan lebih senang diajak bermain dalam posisi duduk, tengkurap atau dilatih merangkak.

Jika sebelumnya bayi masih senang tidur larut malam untuk bermain, kali ini ia mungkin akan lebih cepat terlelap dan waktu tidur begadangnya akan berkurang. Ingat ya Mom, tidur cukup menjadi salah satu kebutuhan penting dalam tumbuh kembang bayi.

Bayi 7 bulan: Perkembangan motorik

  • Bayi 7 bulan sudah semakin baik melakukan koordinasi antara jari-jemari tangannya. Ia mampu menjepit mainan dengan ibu jari telunjuknya saja.

  • Saat diberikan sendok atau gelas, bayi akan senang belajar berlatih memegangnya dengan benar. Pun demikian saat diberikan camilan atau snack favoritnya.

  • Giginya akan mulai tumbuh di tahapan usia ini, jadi air liurnya akan berproduksi lebih banyak dibandingkan sebelumnya. Bayi mulai senang diajak bermain dengan permainan yang interaktif, misalnya diajak bermain ‘cilukba’.

Bayi 7 bulan: Perkembangan kognitif

Kemampuan bayi 7 bulan dalam hal mengingat akan berkembang semakin pesat. Selain mulai bisa mengenali wajah orang-orang terdekatnya, ia juga mulai bisa mengingat lirik lagu kesukaannya.

Saat diberikan mainan, bayi sudah mulai memahami arti kepemilikan. Jadi misalnya ia sedang bermain dan mainannya diambil, bayi mungkin akan berespons dengan marah atau menangis.

Untuk melatih kemampuan mengingat dan berpikirnya, berikan stimulasi melalui mainan dengan berbagai macam warna dan bentuk, Mom.

Bayi 7 bulan: Kehidupan sosial

Selain kemampuan bicaranya yang semakin responsif, perkembangan bayi usia 7 bulan juga ditandai dengan kemampuan mengenali bahasa tubuh seperti melambai saat pergi.

Bayi 7 bulan juga akan semakin fasih mengucapkan nama panggilan Mom dan Dad sesekali. Bahkan saat Mom dan Dad memanggil namanya, ia mulai akan mengenali dan menoleh.

Salah satu perkembangan yang mulai dialami bayi 7 bulan adalah emosi, terutama saat ditinggal pergi oleh Mom dan Dad. Ia mungkin akan menangis dan merengek supaya diajak. Hal ini juga kadang ditunjukkan saat bayi akan tidur malam, apabila tidak ada Mom atau Dad di sampingnya. Terutama jika tidak nyaman dengan suasana atau orang baru, bayi 7 bulan umumnya akan sulit untuk tenang saat ditinggal oleh Mom dan Dad.

Bayi 7 bulan: Kondisi ibu

Mom sebaiknya lebih berhati-hati saat mendampingi bayi 7 bulan yang semakin aktif mengeksplorasi. Seringkali Mom mungkin akan merasa cepat lelah dalam fase ini, jadi jangan lupa untuk meminta pendampingan juga dari Dad, ya.

Agar lebih aman, pastikan rumah dalam kondisi aman untuk bayi. Misalnya menutup colokan listrik dan menyingkirkan benda-benda yang tajam di area jangkauan bayi.

Jangan lupa untuk tetap beristirahat supaya kondisi tubuh Mom juga tetap fit dalam mendampingi bayi 7 bulan. Pastikan juga pola makan tetap teratur agar produksi ASI tetap terjaga.

Bayi 7 bulan: Vaksinasi

Hampir sama seperti bulan sebelumnya, pada usia 7 bulan tidak ada jadwal vaksinasi pengulangan untuk bayi. Waktu ini juga bisa dimanfaatkan oleh Mom untuk melengkapi vaksinasi yang masih kurang sebelumnya.

Sebelum vaksinasi, pastikan bayi dalam kondisi sehat. Tunda dulu jadwal vaksinasi apabila bayi sedang demam, ya. Umumnya dokter akan memeriksa kondisi tubuh bayi sebelum vaksinasi.

Bayi 7 bulan: Kunjungan dokter

Apabila anak mengalami masalah penurunan berat badan yang cukup signifikan saat proses makan makanan padat, sebaiknya jangan tunda untuk memeriksakan ke dokter. Pun demikian apabila muncul reaksi alergi terhadap jenis bahan makanan tertentu.

Selain itu, perlu diwaspadai juga apabila bayi terlihat belum mampu melakukan koordinasi yang baik antara tubuh, tangan dan kakinya.

Amati apakah bayi memberikan respons yang sesuai saat diajak bicara oleh Mom dan Dad. Jika ia terlihat tidak responsif, segera cek juga ke dokter.

Yang terpenting, dampingi bayi dengan ekstra sabar saat fase tumbuh gigi. Ia mungkin akan lebih sering rewel, keluar air liur lebih banyak, demam, atau menggigit puting payudara saat menyusu.

Jangan lupa untuk selalu membersihkan mainan yang disukainya. Bayi 7 bulan biasanya akan semakin sering memasukkan mainan favorit ke dalam mulutnya, sehingga bayi rentan diare.

Jika bayi menunjukkan gejala-gejala sakit seperti demam, diare atau tidak nafsu makan/menyusu, segera cek juga ke dokter, Mom.

Baca juga: Perkembangan Bayi 8 Bulan: Si Kecil Mulai Belajar Berjalan dan Berempati