Mom, membeli kereta dorong atau stroller bayi yang bagus bisa dibilang susah-susah gampang, ya. Pasalnya, Mom tak hanya perlu mempertimbangkan harga, melainkan juga kenyamanan, kemudahan, dan lain-lain.

Untuk itu, agar tidak salah membeli baby stroller, alangkah baiknya Mom simak baik-baik penjelasan di bawah ini, mulai dari tips memilih kereta dorong bayi hingga rekomendasi merek stroller yang bagus.

Tips memilih stroller bayi

Memilih kereta dorong untuk si kecil tidak boleh dilakukan sembarangan. Mom perlu memperhatikan beberapa hal berikut.

1. Sesuaikan dengan usia dan berat badan bayi

Pertama-tama, Mom perlu tahu bahwa kereta dorong bayi memiliki beberapa jenis. Ada yang dikhususkan untuk bayi baru lahir dan ada pula yang ditujukan untuk bayi sedang belajar duduk. Guna memastikan si kecil nyaman dan aman, pilihlah produk sesuai usia dan berat badannya, Mom.

2. Pilih stroller yang ringan

Tips berikutnya adalah pilihlah baby stroller yang ringan. Rata-rata, produk stroller memiliki bobot 5-15 kg. Adapun kelebihan stroller dengan berat 15 kg biasanya mempunyai fitur lebih unggul.

Namun, apabila Mom sering bepergian menggunakan transportasi umum, sebaiknya Anda memilih jenis stroller bayi roda 3 dengan bobot sekitar 5 kg. Ini memudahkan Mom dalam membawanya. Sementara apabila Mom lebih sering menggunakan kendaraan pribadi, stroller yang bobotnya lebih tinggi dapat menjadi pilihan.

3. Lihat fitur yang dimiliki

Hal yang tak kalah penting untuk Mom pertimbangkan dalam memilih kereta dorong bayi adalah fiturnya. Secara umum stroller dilengkapi dengan sabuk pengaman, foot rest, rem, dan kanopi. Namun, tidak ada salahnya mempertimbangkan fitur tambahan lain yang ditawarkan. Misalnya adanya suspensi pada roda untuk meredam getaran saat melewati jalan tidak rata, head support, bumper bar, dan lain sebagainya.

Rekomendasi stroller bayi yang bagus

Nah, setelah Mom mengetahui tips memilih stroller untuk buah hati, kini saatnya Anda menyimak beberapa rekomendasi jenis stroller bayi dan harganya sebagai bahan pertimbangan.

1. Stroller Bayi Pliko Adventure

Stroller bayi pliko adventure

Salah satu stroller bayi terbaik adalah merek Pliko Adventure. Stroller ini bisa digunakan untuk bayi baru lahir hingga usia balita. Keunggulan produk tersebut adalah Mom dapat memposisikan si kecil dengan 3 posisi, yakni duduk, rebahan, dan tidur.

Selain itu, stroller bayi Pliko Adventure juga dilengkapi kanopi berbentuk bulat sehingga Mom tak perlu khawatir anak kepanasan. Keunggulan lainnya adalah untuk tinggi handle dapat disetel sesuai kebutuhan, roda lebih besar dan dilengkapi mainan.

Nah, hal yang tak kalah menarik dari baby stroller Pliko yakni memiliki varian warna beragam Mom, mulai dari navy blue, tosca, red, serta ocean blue. Harga stroller bayi ini pun sangat terjangkau, berkisar antara Rp400.000-Rp600.000.

Beli produk

2. Stroller Bayi Baby Elle

Stroller bayi baby elle

Rekomendasi baby stroller berikutnya adalah Rider Convertible persembahan dari Baby Elle. Stroller ini memiliki keunggulan dilengkapi konektor unik yang dapat disambungkan pada semua jenis stroller, Mom. Jadi, Mom tidak perlu bingung lagi ketika bepergian bersama 2 anak atau lebih.

Selain itu, Baby Elle juga merupakan baby stroller yang bisa dilipat kecil, sehingga mudah dibawa ke mana-mana. Pas banget buat Mom pecinta travelling, bukan?

Keunggulan lainnya adalah baby stroller ini dipertegas dengan rangka aluminium yang kokoh namun ringan, dilengkapi bumper bar lingkar pinggang, satu pijakan rem di roda belakang, serta 5 titik sabuk pengaman.

Varian warnanya pun beragam, mulai dari dark grey, blue, black, brows, dan red. Mom bisa mendapatkan produk Rider Convertible dari Baby Elle dengan harga sekitar Rp800.000-Rp1.500.000.

Beli produk

3. Stroller Bayi Joie

Stroller bayi joie

Merek Joie adalah stroller bayi yang bagus untuk buah hati Mom. Memiliki berat 5,92 kg, stroller ini menghadirkan bahan menyerupai leather pada handlenya. Selain itu saat memilih stroller, tentunya kenyamanan anak menjadi prioritas utama. Dengan baby stroller Joie Tourist, Mom bisa mengatur posisi sandaran bayi.

Nah, kalau Mom suka bepergian bersama keluarga, Joie juga termasuk stroller bayi yang bisa dilipat kecil, lho! Bahkan Anda dapat melakukannya hanya dengan satu tangan saja. Menarik, ya!

Dari segi fungsinya, kereta dorong bayi ini telah dilengkapi dengan pegangan yang bisa diatur ke depan atau belakang, sangat membantu Mom ketika ingin mendorong si kecil dari dua arah. Harga stroller bayi merek Joie Tourist dibanderol sekitar Rp2.575.000.

Beli produk

4. Stroller Bayi Cocolatte

Stroller bayi cocolatte

Dalam membeli berbagai kebutuhan buah hati, pastinya Mom ingin memberikan yang terbaik, betul tidak? Tak terkecuali saat memilih baby stroller. Cocolatte adalah salah satu merek stroller terbaik yang bisa Mom pertimbangkan. Yup, stroller ini memiliki kerangka sangat kokoh sehingga pasti aman.

Tak hanya itu, stroller Cocolatte juga menggunakan material kain bersertifikasi OEKO-TEX yang aman dari bahan kimia sehingga membuat si kecil nyaman saat berada di dalamnya. Mom juga bisa mengatur sandaran kursi dan sandaran kaki pada stroller. Stroller ini dapat Mom beli dengan harga mulai dari Rp1.000.000 hingga Rp2.500.000.

Beli produk

5. Giggles Tulip Stroller

Stroller bayi giggles tulip

Nah, kalau stroller bayi yang bagus satu ini bisa Mom jadikan alternatif dalam memilih stroller untuk jangka panjang. Yup, merek Giggles mempunyai banyak sekali keunggulan, seperti dapat digunakan untuk bayi hingga berat 15 kg, terdapat seat linier lembut, kursi dapat diatur dengan 3 posisi, dilengkapi kanopi yang adjustable, hingga roda bagian depan bisa manuver 360 derajat.

Tak hanya itu Mom, semua bagian roda juga dilengkapi suspensi sehingga mampu meredam guncangan ketika melewati jalan tidak rata. Harga stroller bayi ini berkisar mulai dari Rp4.769.100.

Beli produk

6. Aprica

Stroller bayi aprica

Merek stroller bayi yang bagus untuk newborn berikutnya adalah Aprica. Stroller asal Jepang ini cukup populer di kalangan orang tua lho, Mom. Hal tersebut dikarenakan kualitasnya yang tak perlu diragukan lagi.

Aprica baby stroller memiliki bobot sangat ringan, yakni sekitar 3,6 kg, sehingga sangat cocok dibawa jalan-jalan ke mana saja. Harga baby stroller Aprica berkisar mulai dari Rp2.000.000.

Beli produk

7. Chloe

Stroller bayi chloe

Ketika memilih stroller untuk bayi, ada baiknya Mom mencari produk yang bisa membuat si kecil nyaman rebahan atau duduk di dalamnya. Seperti baby stroller dari merek Chloe. Stroller ini dapat dipakai oleh bayi baru lahir hingga usia 3-4 tahun, Mom.

Salah satu keunggulannya yakni dudukan stroller bisa diubah fungsinya menjadi kasur. Dengan begitu, si kecil dapat tidur dengan nyaman. Harga stroller bayi Chloe mulai dari Rp1.000.000 hingga Rp2.700.000.

Beli produk

8. Babydoes Pronto

Stroller bayi babydoes pronto

Salah satu rekomendasi stroller bayi murah yang bisa Mom jadikan pertimbangan adalah merek Babydoes Pronto R/ Cabin Size Reversible. Selain dapat dilipat kecil, stroller ini memiliki kantong di bagian belakang dan keranjang di bagian bawah untuk menaruh berbagai keperluan anak.

Tak hanya itu, Babydoes Pronto R/ Cabin Size Reversible juga dilengkapi kanopi yang lebar dengan jendela ‘peek a boo’ serta terbuat dari bahan halus dan nyaman untuk bayi. Produk ini bisa Mom dapatkan dengan harga sekitar Rp1.050.000 hingga 1.088.000.

Beli produk

Setelah mengetahui tips memilih stroller bayi beserta rekomendasi mereknya, kini Mom tak perlu bingung lagi, ya. Hal terpenting adalah pastikan si kecil nyaman dan aman ketika menggunakan stroller. Dengan begitu, Mom bisa mengajak buah hati berjalan-jalan tanpa ada rasa khawatir.

Baca juga: 5 Rekomendasi Popok Bayi Baru Lahir yang Bagus untuk Si Kecil

Catatan: Harga setiap produk di atas mungkin bisa berubah sewaktu-waktu. Adanya transaksi jual beli merupakan tanggung jawab masing-masing pengguna. Ruangmom tidak menanggung adanya masalah saat transaksi jual beli, karena link produk di atas hanya bertujuan memudahkan Mom untuk mencari barang sesuai kebutuhan.