Mom, apakah Anda pernah mengalami sakit dada sebelah kanan atas payudara? Beberapa orang berpikir bahwa itu berkaitan dengan sakit jantung.

Benarkah demikian? Sebenarnya Mom tak perlu khawatir berlebihan, sebab belum tentu kondisi tersebut menandakan penyakit yang serius.

Tapi, Anda harus waspada jika sakit di dada sebelah kanan tersebut kerap kambuh dan berlangsung lama.

Mungkin saja hal ini mengindikasikan adanya penyakit lain yang lebih serius. Apalagi bila sudah cukup mengganggu aktivitas Mom di rumah, Anda tentu memerlukan obat untuk mengatasinya.

Lantas, apa saja obat sakit dada sebelah kanan tersebut? Sebelum itu, yuk ketahui gejala dan penyebab sakit dada sebelah kanan atas payudara yang perlu Mom waspadai berikut ini.

Download aplikasi ruangmom

Tanda dan gejala sakit dada sebelah kanan

Mom, ada beberapa tanda dan gejala yang bisa saja Anda rasakan ketika sering sakit dada sebelah kanan atas payudara. Berikut di antaranya:

  • Nyeri pada dada yang terasa tajam dan menusuk
  • Sensasi nyeri seperti diremas dan ditekan
  • Nyeri pada dada ketika mengubah posisi tubuh
  • Di dalam rongga dada atau di belakang tulang dada terasa perih
  • Sakit dan sesak ketika bernapas, terutama saat berbaring

Penyebab sakit dada sebelah kanan

Terdapat berbagai kemungkinan penyebab nyeri pada dada bagian kanan. Walaupun tak selalu pertanda penyakit yang serius, sering sakit dada sebelah kanan atas payudara jangan dianggap remeh ya, Mom.

Adapun beberapa penyebab sakit pada dada sebelah kanan yang perlu Mom ketahui, yaitu:

1. Stres

Stres bisa menjadi penyebab sakit dada sebelah kanan yang jarang disadari. Gangguan kecemasan ini memicu nyeri yang menyerupai serangan jantung.

Umumnya, sering sakit dada di sebelah kanan terjadi akibat insiden traumatis dan stres yang sedang dialami.

2. Cedera Dada

Penyebab sakit dada sebelah kanan atas payudara selanjutnya ialah cedera atau bahkan gangguan pada otot dan tulang dada.

Nyeri ini biasanya merupakan pertanda adanya penyakit radang tulang rawan. Tak hanya itu, sering sakit dada di sebelah kanan atas payudara juga bisa disebabkan oleh patah tulang rusuk.

3. Gangguan Pencernaan

Gangguan pada sistem pencernaan merupakan salah satu penyebab sakit pada dada. Nyeri tersebut sering timbul sebagai gejala penyakit asam lambung atau gejala GERD.

Selain itu, kondisi ini juga merupakan pertanda penyakit radang kantung empedu, batu empedu, hingga pankreatitis atau kanker pankreas.

4. Hepatitis

Penyebab sakit pada dada lainnya adalah hepatitis atau peradangan hati.

Seperti yang diketahui, organ hati berada pada dinding rongga dada bagian kanan, sehingga tak mengherankan bila Anda merasakan sering sakit dada sebelah kanan akibat penyakit hepatitis.

5. Penyakit Paru-Paru

Penyebab nyeri dada yang terakhir adalah penyakit paru-paru. Nyeri dada yang Anda alami bisa terjadi akibat adanya radang selaput paru, kolaps atau paru-paru kempis, penyumbatan pembuluh darah pada paru-paru, hingga tekanan tinggi pada pembuluh darah tersebut.

Baca juga: 8 Penyebab dan Cara Mengatasi Nyeri Dada Saat Hamil

Obat sakit dada sebelah kanan dan cara mengatasinya

Ada beragam obat sakit dada sebelah kanan hingga cara mengatasinya yang berbeda-beda sesuai dengan penyebabnya.

Berikut adalah beberapa obat yang biasanya akan diberikan oleh dokter guna meredakan rasa sakit dada sebelah kanan.

1. Obat pereda nyeri

Bila penyebab nyeri pada dada ialah cedera atau gangguan pada otot, maka dokter akan meresepkan obat pereda nyeri dengan dosis yang telah disesuaikan dengan kondisi Mom.

2. Obat tekanan darah tinggi

Sementara, bila nyeri dada sebelah kanan disebabkan oleh penyakit yang terkait jantung, dokter seringnya menyarankan obat tekanan darah tinggi.

Beberapa kajian medis membuktikan bahwa obat ini bisa membantu memperlambat penyakit tersebut dalam situasi tertentu.

3. Antibiotik

Berbeda dengan gangguan pada otot atau penyakit jantung, bila penyebab nyeri dada ialah peradangan hati atau paru, antibiotik dapat digunakan untuk mengatasinya. Namun, tetap saja penggunaan antibiotik memerlukan saran dari dokter ya, Mom.

4. Fisioterapi

Tak hanya obat pereda nyeri, sakit dada yang disebabkan oleh gangguan pada otot juga bisa diatasi dengan fisioterapi. Bahkan, senam ringan juga bisa meredakan nyeri pada otot, lho.

5. Terapi konseling

Sedangkan jika penyebab sakit dada sebelah kanan ialah gangguan kecemasan atau stres, Mom bisa mencoba terapi konseling untuk memulihkan kondisi tersebut hingga akhirnya meredakan nyeri yang Anda alami.

Baca juga: 8 Penyebab Puting Payudara Sakit Bila Tersentuh, Tak Selalu Kanker!

Hal-hal yang perlu diwaspadai

Sering sakit dada di sebelah kanan sebaiknya jangan dianggap sepele, Mom. Seperti yang diketahui, terdapat berbagai macam organ dalam dada yang sangat vital bagi tubuh manusia.

Maka dari itu, segeralah konsultasi ke dokter bila Anda mengalami sakit dada sebelah kanan atas payudara yang juga disertai dengan beberapa kondisi seperti di bawah ini:

  • Susah menelan makanan
  • Sulit bernapas
  • Demam atau menggigil
  • Pucat, pusing, mual, hingga keringat berlebih
  • Batuk berdahak berwarna kuning kehijauan
  • Nyeri sudah terjadi beberapa hari dan kunjung membaik
  • Nyeri dada terasa cukup parah dan menyakitkan
  • Sakit menyebar ke bagian leher, rahang, perut, punggung, atau lengan kiri
  • Tekanan darah atau denyut jantung sangat rendah

Itulah informasi mengenai penyebab sakit dada sebelah kanan beserta obatnya.

Bila Mom mengalami beberapa tanda-tanda yang perlu diwaspadai seperti di atas, segera konsultasikan kembali kondisi Anda ke dokter untuk mencegah terjadinya komplikasi serius. Semoga bermanfaat ya, Mom!

Baca juga: 13 Penyebab Sakit Punggung Sebelah Kiri dan Cara Mengatasinya