Sudah hamil 6 bulan perut masih kecil, apakah Mom tengah mengalaminya? Sebetulnya, banyak faktor yang menjadi penyebab perut kecil saat hamil 6 bulan, salah satunya yakni kelainan pada janin. Untuk lebih lengkapnya, yuk baca artikel berikut sampai habis.

Terdapat beberapa tanda yang bisa menunjukkan kehamilan sehat, tak terkecuali ukuran perut. Umumnya, perut bumil akan membesar seiring dengan usia kandungan yang semakin tua.

Tapi setiap wanita hamil tentu memiliki ciri kehamilan yang berbeda-beda, termasuk besar kecil perutnya. Sebagian berperut besar meski tengah hamil muda, namun tak sedikit pula ibu hamil tua berperut kecil.

Lantas, bagaimana dengan kasus perut kecil saat hamil 6 bulan? Normalkan kondisi ini? Berikut jawabannya.

Ciri-ciri hamil 6 bulan

Sebelum membahas tentang penyebab hamil 6 bulan perut masih kecil, Mom wajib mengetahui ciri-ciri hamil 6 bulan. Di antaranya:

  • Kenaikan berat badan

Setidaknya Mom saat hamil mengalami kenaikan berat badan sekitar 1,3 hingga 1,8 kg.

  • Sakit kaki

Kaki ibu hamil seringkali sakit saat hamil tua. Karena kandungan yang semakin besar akan memberi tekanan berlebih pada kaki yang menyebabkan kaki terasa sakit.

  • Sembelit

Sembelit ini seringkali membuat Mom menjadi jengkel. Ini disebabkan oleh adanya tekanan rahim yang tumbuh di usus, sehingga memperlambat gerakan makanan dan terjadilah sembelit.

  • Mulas

Tekanan yang diberikan rahim pada perut akan mendorong cairan lambung ke kerongkongan. Kondisi berikut mampu menciptakan sensasi terbakar hingga mulas.

  • Kelelahan

Kelelahan sudah menjadi hal yang pasti dialami ibu hamil. Hamil 6 bulan membuat tubuh bekerja dua kali lipat untuk memberi makan si kecil dalam kandungan.

  • Perut kembung

Perut kembung diakibatkan oleh hormon progesteron yang melemaskan otot-otot usus sehingga memperlambat proses pencernaan dan membangun gas.

  • Hidung tersumbat

Tak jarang daya tahan tubuh ibu hamil menurun yang menyebabkannya mudah terserang penyakit seperti hidung tersumbat.

Peningkatan hormon estrogen pada bumil mampu memicu terjadinya pembengkakan lapisan saluran hidung dan membuat jalan lendir lebih banyak.

  • Gusi berdarah

Gusi berdarah selama kehamilan disebabkan oleh peningkatan aliran darah dan adanya perubahan hormon.

  • Nafsu makan meningkat

Saat memasuki trimester kedua, morning sickness akan berkurang sehingga Anda merasakan adanya peningkatan nafsu makan. Pada usia kehamilan ini, terdapat ciri kehamilan yang tidak bisa disangka seperti mengidam.

  • Keputihan

Mom akan sering merasakan keputihan yang disebabkan oleh serviks dan dinding vagina melunak. Hal ini berguna mencegah bakteri menuju rahim melalui vagina.

  • Sesak napas

Saat hamil 6 bulan dan Mom mengalami sesak napas mungkin hal ini terjadi karena adanya tekanan pada diafragma yang diakibatkan oleh tumbuhnya rahim.

  • Sakit punggung

Rahim yang semakin besar akan menekan punggung di bagian bawah dan membuat punggung Anda terasa sakit.

Baca juga: 10 Ciri-ciri Perut Hamil dan Perut Buncit - Ruangmom

8 Penyebab perut kecil saat hamil 6 bulan

Bagaimana, Mom? Apakah Anda merasakan ciri-ciri hamil 6 bulan di atas? Perlu diketahui apabila ciri-ciri hamil 6 bulan akan terasa berbeda di setiap perempuan.

Bahkan, tak sedikit pula ibu-ibu yang tidak menemui tanda-tanda tersebut di dirinya, dan semua itu tergolong normal.

Akan tetapi, bagaimana dengan keadaan hamil 6 bulan perut masih kecil? Apakah hal tersebut termasuk kondisi yang wajar? Yuk cari penjelasan kenapa hamil 6 bulan perut masih kecil di bawah ini.

1. Postur badan ibu hamil

Wanita yang tinggi atau pendek bisa mempunyai bentuk perut yang berbeda ketika hamil, meski dalam usia kehamilan yang sama.

Mom dengan ketinggian badan cenderung pendek umumnya memiliki bentuk perut yang lebih besar dan menonjol ke depan.

Sedangkan pada perempuan bertubuh tinggi, biasanya janin akan menempati rahim yang lebih longgar. Inilah salah satu penyebab kenapa hamil 6 bulan perut masih kecil.

2. Kehamilan pertama

Tahukah Mom jika kehamilan pertama dan kedua bisa menjadi sangat berbeda? Biasanya bumil yang baru pertama kali mengandung memiliki bentuk perut lebih kecil. Hal tersebut diakibatkan oleh otot perut dan rahim yang masih belum terlalu longgar.

3. Posisi bayi bergerak

Saat kehamilan memasuki akhir trimester kedua, biasanya janin akan lebih banyak bergerak. Janin akan sangat aktif dan mencari posisi di bawah. Saat janin berada di posisi ini, perut ibu hamil akan terlihat lebih rata dan punggung terasa nyeri.

Tak hanya menjadi alasan kenapa hamil 6 bulan perut masih kecil, perubahan posisi bayi berikut juga merupakan penyebab Mom kesemutan, lho!

4. Kehamilan lebih dari dua kali

Faktor pemicu hamil 6 bulan perut kecil selanjutnya adalah kehamilan lebih dari dua kali. Kehamilan lebih dari dua kali menyebabkan otot perut dan rahim menjadi sangat elastis.

Hal inilah yang membuat hamil 6 bulan tapi perut masih kecil. Tapi jangan khawatir, sebab perut berukuran kecil saat hamil akan menjadikan Mom lebih aktif dan lincah.

5. Organ perut menyesuaikan rahim

Banyak hal yang terjadi pada perut seseorang yang tengah mengandung. Selain bayi, perut Mom juga berisi plasenta, cairan ketuban dan tali pusar.

Semua itu akan tumbuh bersama dengan bayi, dan membuat rahim membesar. Kemudian, organ ibu hamil seperti lambung, usus, dan bagian lain pun akan menyesuaikan dengan pertumbuhan rahim.

6. Pengaruh air ketuban

Pengaruh air ketuban juga merupakan alasan perut kecil saat hamil 6 bulan. Air ketuban diproduksi oleh tubuh pada 20 minggu pertama kehamilan, dan setelah itu bayi akan memproduksi ketubannya sendiri.

Tak jarang beberapa ibu hamil memiliki air ketuban yang lebih sedikit sehingga membuat perut terlihat lebih langsing.

Dokter biasanya akan memeriksa apakah ada masalah dengan air ketuban seperti air ketuban kering atau pecah. Jika tidak ditemui kelainan serupa, maka kehamilan dinyatakan sehat.

7. Ukuran janin

Ukuran janin adalah salah satu alasan kenapa hamil 6 bulan perut masih kecil. Saat berada di trimester kedua, bayi sudah tampak sempurna meski belum memiliki sistem organ dalam yang siap dilahirkan.

Jika Mom memiliki perut kecil saat hamil 6 bulan, kondisi tersebut tidak selalu menjadi pertanda janin dalam keadaan bahaya, kecuali jika Mom merasakan ciri-ciri seperti bayi tidak bergerak dan berkembang.

Baca juga: Lakukan 5 Cara Ini untuk Menambah Berat Badan Janin dalam Kandungan

8. Adanya kelainan genetik

Penyebab perut kecil saat hamil 6 bulan yang terakhir adalah adanya kelainan genetik. Bayi lahir cacat bisa disebabkan oleh berbagai adanya kelainan genetik.

Kondisi tersebut perlu mendapat perhatian lebih dari dokter. Biasanya, bayi yang memiliki kelainan genetik akan lahir dengan berat badan rendah.

Masalah ini bisa terjadi akibat keturunan dari orang tua ataupun pengaruh kelainan kromosom pada janin.

Perut kecil saat hamil 6 bulan, normalkah?

Mungkin Mom bertanya-tanya perut kecil saat hamil apakah bayinya kecil juga? Apakah kemudian ketika perut kecil saat hamil 6 bulan akan mempengaruhi perkembangan bayi dalam kandungan? Sebenarnya, Mom tidak perlu khawatir jika perut masih dalam ukuran kecil meski sudah memasuki usia kehamilan trimester kedua.

Ukuran perut yang kecil tidak selalu menunjukkan berat badan janin kurang. Selama dokter mengatakan kandungan Mom berkembang baik dan memiliki berat badan normal, maka memiliki perut kecil saat hamil 6 bulan tidaklah menjadi masalah.

Nah, itulah informasi penyebab perut kecil saat hamil 6 bulan dan seputarnya. Kini Mom tidak perlu khawatir lagi apabila memiliki perut berukuran kecil bahkan ketika telah memasuki trimester 2 dan 3.

Sebagai antisipasi, tetaplah memeriksakan kehamilan secara rutin ke dokter kandungan ya, Mom. Mom dapat melakukan pengecekan kondisi janin melalui USG kehamilan. Yuk cek daftar promo layanan kesehatan ibu di Ruangmom Shop untuk mendapatkan harga spesial!

Baca juga: Berapa Normal Kenaikan Berat Badan Ibu Hamil? Ini Jawabnya