Ketika hamil, perubahan kondisi tubuh merupakan hal yang wajar terjadi, termasuk payudara. Perubahan payudara saat hamil minggu pertama yang bisa diamati adalah ukurannya semakin membesar akibat fluktuasi hormon.

Namun Mom tidak perlu cemas atau khawatir. Karena perubahan bentuk payudara saat hamil ini merupakan salah satu tanda awal kehamilan paling umum.

Perasaan sakit atau nyeri pada payudara muncul dalam berbagai varietas serta dapat terjadi pada salah satu atau kedua payudara. Mungkin Mom juga akan merasakan nyeri di area payudara dekat ketiak. Rasa nyeri tersebut bisa saja konstan dan bisa juga tidak.

Perubahan payudara saat hamil muda berikut biasanya terjadi saat 1 hingga 2 minggu setelah pembuahan. Mom akan merasakan dada pegal, berat dan bengkak.

Bagian puting juga menjadi lebih sensitif atau bahkan sakit ketika disentuh. Hal tersebut merupakan akibat dari peningkatan kadar hormon dalam tubuh dan peningkatan aliran darah ke jaringan payudara untuk menyiapkan masa menyusui.

4 Tanda Perubahan Payudara saat Hamil Minggu Pertama

Saat hamil minggu pertama, Mom akan melihat payudara Anda sedikit berbeda. Bahkan perubahan ini terkadang membuat beberapa bumil merasa tidak percaya diri. Apa saja itu? Yuk simak perubahan payudara saat hamil minggu pertama di bawah ini.

Meningkatnya Hormon

Perubahan payudara pada ibu hamil diakibatkan oleh peningkatan hormon progesteron dan estrogen. Kedua hormon inilah yang berperan penting dalam menyiapkan payudara untuk menyusui.

Selain itu, hormon tersebut juga bertanggung jawab atas segala perubahan Mom selama hamil.

Tahukah Anda? Hormon estrogen dapat merangsang pertumbuhan sel-sel saluran pada payudara dan menghasilkan sekresi prolaktin serta hormon lainnya.

Sel prolaktin akan merangsang pembesaran payudara dan produksi ASI. Sedangkan hormon progesteron bertugas dalam pembentukan dan pertumbuhan sel penghasil susu pada kelenjar payudara.

Perubahan Ukuran Payudara

Membesarnya ukuran payudara bumil hingga satu atau dua kali ukuran cup adalah hal yang normal kok, Mom. Terutama jika ini adalah kehamilan pertama Anda.

Perubahan bentuk payudara saat hamil dapat terjadi sejak awal kehamilan dan berlanjut selama masa kehamilan berakhir. Pada masa menyusui pun biasanya payudara juga bisa membesar. Seringkali perubahan ini membuatnya terasa gatal saat kulit meregang.

Meningkatnya Volume Pembuluh Darah Biru (blue veins)

Meningkatnya volume darah hingga mencapai 50 persen termasuk dalam perubahan payudara saat hamil minggu pertama. Sehingga area payudara dan perut biasanya muncul tonjolan blue veins sebagai tanda meningkatnya volume pembuluh darah.

Pembuluh darah tersebut bermanfaat untuk meningkatkan volume darah dan nutrisi ke seluruh tubuh untuk janin yang sedang berkembang. Jadi Anda tidak perlu resah ya, Mom.

Perubahan Bentuk Puting

Selama hamil Mom juga akan mengalami perubahan pada bentuk puting. Di minggu pertama, bentuk puting bisa jadi terlihat lebih menonjol atau keluar. Perubahan tersebut akan terus berlanjut hingga Mom memasuki trimester akhir kehamilan.

Tak hanya itu, biasanya Anda juga akan melihat perubahan warna puting yang menjadi sedikit gelap. Namun jangan khawatir karena itu adalah hal yang wajar.

Baca juga: Hubungan Payudara Besar Saat Hamil dan Produksi ASI

5 Cara Merawat Payudara saat Hamil

Mungkin sebagian dari Mom bertanya-tanya bagaimana cara agar bisa lebih santai dan tidak cemas dengan perubahan payudara selama mengandung si kecil. Nah, jangan khawatir, sebab ruangmom memiliki 5 cara merawat payudara saat hamil. Langsung saja simak ulasannya di bawah.

1. Gunakan bra yang nyaman

Cara merawat payudara yang pertama adalah Mom dapat memilih bra yang memberikan rasa nyaman ketika siang dan malam hari.

Saat siang, gunakan bra dengan tali yang empuk dan lembut. Selanjutnya, pilih juga bra berbahan katun karena akan lebih nyaman dibandingkan jenis kain lainnya.

Malam hari, gunakan bra tipis tanpa spons atau gabus. Pilihlah bra yang memiliki kain lembut dan ringan namun tetap memberi efek penyangga saat tidur.

2. Hindari mencuci area di sekitar puting bumil dengan sabun

Mom, mencuci area di sekitar puting saat hamil dengan sabun dapat mengakibatkan kulit menjadi kering, lho. Meskipun begitu, bukan berarti Anda tidak bisa membersihkan area tersebut. Cara yang benar adalah bersihkan puting menggunakan handuk rendaman air hangat.

3. Apabila ada bagian kulit terasa gatal di sekitar payudara, gunakan air hangat ketika mandi

Tak jarang perubahan payudara saat hamil membuat kulit payudara menjadi gatal. Sehingga, Mom dapat mengatasinya dengan mandi menggunakan air hangat. Setelah itu, tepuk-tepuklah secara perlahan air yang berlebihan di kulit.

4. Hindari jenis sabun yang bisa membuat kulit menjadi kering

Hal yang harus bumil perhatikan adalah hindari jenis sabun yang dapat membuat kulit menjadi kering. Begitupun pada produk yang mengandung alkohol dan air berklorin.

5. Gunakan pelembab

Apabila Mom tinggal di daerah yang tidak begitu lembab, sangat disarankan untuk menggunakan skincare pelembab walau hanya di rumah saja. Segera temui dokter, jika rasa gatal itu semakin parah dan tidak ada perubahan.

Itulah berbagai perubahan payudara saat hamil minggu pertama yang wajib Mom ketahui. Setiap bumil tentu melewati masa perubahan tersebut, jadi Mom tidak perlu khawatir, ya!

Baca juga: 9 Cara Membersihkan Puting Payudara buat Ibu Hamil