Kadangkala memiliki buah hati yang hendak menginjak masa sekolah membuat Mom bingung harus menyiapkan perlengkapan sekolah, terlebih lagi sekarang si kecil sudah mulai masuk sekolah tatap muka, betul tidak, Mom? Sebagai orang tua, tentunya Anda harus memastikan hari pertama sekolah si kecil berjalan dengan baik dan menyenangkan.

Jika Mom masih kebingungan untuk mengecek apakah semua barang sekolah si kecil sudah lengkap, tak perlu khawatir. Ruangmom telah membuat daftar perlengkapan sekolah anak TK, PAUD, dan SD. Cek list kebutuhan sekolah si kecil di bawah ini yuk, Mom!

Perlengkapan sekolah anak PAUD, TK, dan SD

Berikut adalah daftar perlengkapan dan kebutuhan sekolah anak yang bisa segera Mom persiapkan.

1. Seragam sekolah

Apabila anak akan menginjak sekolah dasar, maka perlengkapan sekolah anak SD yang wajib dipersiapkan adalah seragam sekolah. Anda bisa menanyakan apakah pihak sekolah menyediakan pemesanan seragam atau bisa membelinya sendiri di toko. Jangan lupa juga untuk menanyakan ketentuan seragam sekolah juga ya, Mom.

2. Sepatu dan kaus kaki

Di usianya yang masih kecil, anak akan menghabiskan waktu di sekolah dengan banyak bermain dan berlarian bersama teman-temannya. Oleh sebab itu, pastikan Mom memilih model sepatu yang tidak licin supaya anak tidak rawan terpeleset.

3. Peralatan mewarnai

Biasanya, pendidikan di taman kanak-kanak akan lebih banyak melakukan aktivitas menggambar dan mewarnai.

Dengan demikian, perlengkapan sekolah anak TK satu ini wajib Mom persiapkan. Meski terkadang peralatan ini juga disediakan sekolah, namun tak ada salahnya Mom membawakan si kecil alat mewarnai sendiri guna menghindari berebut dengan anak lain.

4. Tas sekolah

Tas sekolah tentu menjadi perlengkapan sekolah anak SD, TK, maupun PAUD yang harus dimiliki si kecil. Agar merasa nyaman saat membawanya, sebaiknya pilihkan tas sekolah yang praktis dan bisa memuat barang-barang keperluan sekolah.

5. Pakaian cadangan

Tak ada salahnya membawakan anak pakaian ganti sebagai salah satu list perlengkapan sekolah anak PAUD. Di usia tersebut, anak sedang aktif bergerak dan bisa saja sewaktu-waktu pakaiannya kotor atau basah.

6. Tempat minum dan kotak bekal

Agar tidak jajan sembarangan, ada baiknya Mom membawakan bekal makanan dan minuman untuk anak. Dengan demikian, perlengkapan sekolah anak PAUD atau TK berupa tempat minum dan bekal makanan juga tak boleh dilewatkan.

Usahakan untuk tidak memilih kotak bekal yang tidak terlalu besar ya, Mom. Sesuaikanlah dengan porsi makan anak agar ia tidak keberatan membawanya. Untuk botol minum, sebaiknya pilihlah yang tersedia dengan sedotan, sebab jika model gelas nantinya akan rawan tumpah.

7. Tempat pensil

Banyak jenis dan model tempat pensil anak. Mom bisa membebaskannya memilih gambar dan bentuk yang ia sukai, seperti spiderman atau hello kitty. Tempat pensil dapat menjadi perlengkapan sekolah unik dengan berbagai model yang tersedia di toko alat tulis.

8. Alat tulis

Saat memasuki sekolah dasar, alat tulis menjadi hal penting yang wajib dimasukkan dalam list peralatan sekolah. Di jenjang ini, anak tentu sudah mulai diajarkan menulis. Pastikan Mom sudah menyiapkan alat tulis lengkap, seperti pensil, penghapus, rautan, penggaris, buku tulis, dan sebagainya agar ia tidak kebingungan lagi saat berada di kelas.

Baca juga: Mengenal 10 Kelebihan dan Kekurangan Sekolah Islam Terpadu

9. Barang kesukaan

Walaupun tidak wajib, tak ada salahnya Mom membawakan anak barang kesukaannya sebagai perlengkapan sekolah anak PAUD. Hal itu akan mendorong si kecil untuk lebih berani dan nyaman saat memasuki hari pertamanya di sekolah.

10. Buku gambar

Buku gambar merupakan daftar perlengkapan sekolah anak TK yang perlu dibawa. Untuk mengantisipasi jika sekolah tidak menyediakan buku gambar, maka sebaiknya Mom mempersiapkannya sendiri dari rumah.

11. Obat pribadi

Perlengkapan sekolah anak SD yang juga tidak boleh dilewatkan adalah obat pribadi. Ini diperlukan jika anak memiliki riwayat penyakit tertentu. Komunikasikan dengan guru pengajar tentang cara penanganan yang tepat jika sewaktu-waktu penyakit si kecil kambuh ya, Mom.

Tips mempersiapkan perlengkapan sekolah anak

Mom, guna menghindari membeli barang-barang yang tidak terlalu diperlukan, ada baiknya Anda memahami tips dalam mempersiapkan dan membeli perlengkapan untuk sekolah anak di bawah ini.

  • Buat catatan daftar peralatan yang harus dibeli supaya tidak ada yang terlewat.
  • Tentukan skala prioritas barang mana yang paling dibutuhkan anak.
  • Bertanyalah pada guru atau pihak sekolah apakah ada ketentuan khusus dan barang apa yang harus dipersiapkan sendiri.
  • Ajak si kecil berbelanja perlengkapan serta kebutuhan sekolahnya agar ia semakin bersemangat ke sekolah.
  • Jangan membawakan anak terlalu banyak barang karena akan membuat kerepotan dan tasnya semakin berat.
  • Beri penjelasan pada anak tentang barang yang boleh dan tidak boleh dibawa ke sekolah.
  • Belilah perlengkapan sekolah unik yang membuat anak lebih antusias untuk memakai atau membawanya.

Bagaimana, Mom? Apakah seluruh perlengkapan tersebut sudah Anda siapkan? Dengan adanya daftar perlengkapan sekolah di atas, Mom tidak perlu kerepotan lagi mencari tahu apakah semuanya sudah tersedia dengan baik atau belum. Semoga bermanfaat!

Baca juga: 10 Sekolah Internasional Terbaik di Indonesia & Biaya Masuknya