Social distancing memang wajib dipatuhi untuk ikut meredam penyebaran virus Corona. Tapi menahan diri untuk tetap di rumah saja sesuai dengan himbauan social distancing ini bukan artinya Mom bermalas-malasan lho!

Tetapi, aktivitas gerak harus tetap aktif dilakukan oleh Mom. Apalagi untuk Mom yang sedang hamil, melakukan olahraga rutin sangat disarankan.

Mom tentu sudah banyak mendengar soal manfaat olahraga selama masa kehamilan. Seperti yang diungkap oleh para peneliti, berolahraga selama hamil akan mempermudah dan mempersingkat waktu persalinan.

Olahraga membuat Mom terhindar dari risiko komplikasi saat kehamilan. Olahraga selama hamil juga akan mencegah sembelit dan mengurangi tingkat stres pada ibu hamil.

Berikut olahraga bumil selama social distancing yang bisa dicoba:

Olahraga bumil selama social distancing #1–Yoga

Yoga adalah olahraga ringan yang bisa dilakukan bumil saat di rumah. Mom, tidak perlu melakukan yoga yang berat. Cukup lakukan beberapa gerakan yoga yang simpel dan mungkin pernah Mom pelajari sebelumnya.

Mom bisa melakukan pranayama atau teknik pernafasan yoga yang simpel. Dengan tetap rutin melakukan yoga selama di rumah saja akan membantu Mom untuk meningkatkan imun tubuh dan tetap sehat.

Selain itu, yoga juga dapat dapat meregangkan otot dan membakar kalori untuk mengurangi berat tubuh.

Baca juga: Mitos Olahraga untuk Ibu saat Hamil Muda, Amankah atau Malah Bahaya?

Olahraga bumil selama social distancing #2–Pilates

Mom yang rutin melakukan pilates akan merasakan manfaat seperti menguatkan otot tubuh, memperbaiki postur tubuh dan menambah kelenturan tubuh.

Pilates dianggap sebagai olahraga yang cocok dilakukan untuk bumil. Pilates akan membantu proses kelahiran menjadi lebih lancar dan sekaligus mengurangi nyeri pada bagian tubuh akibat perubahan bentuk dan berat tubuh selama masa kehamilan.

Namun, yang perlu diperhatikan oleh bumil yang akan melakukan olahraga pilates adalah memperhatikan usia kandungan. Pilates disarankan untuk Mom yang memasuki usia kandungan empat bulan hingga satu minggu sebelum tanggal prediksi melahirkan.

Olahraga bumil selama social distancing #3–Sepeda indoor

Untuk Mom yang mempunyai sepeda statis, ayo gunakanan untuk berolahraga selama social distancing.

Bersepeda dalam ruangan merupakan latihan yang relatif aman dilakukan. Apalagi untuk bumil, bersepeda dalam ruangan akan meminimalisasi kemungkinan cedera dan kelelahan yang berlebihan.

Manfaat mengendarai sepeda statis selama kehamilan adalah sebagai latihan fisik aerobik yang akan membantu tubuh Mom tetap bugar.

Olahraga bumil selama social distancing #4–Latihan Kegel

Mom, latihan kegel juga bisa dilakukan sebagai olahraga selama di rumah saja. Meski terlihat sebagai olahraga yang sederhana, tetapi senam atau latihan kegel ini bisa membantu Mom selama kehamilan dan saat persalinan.

Dengan latihan kegel akan mempermudah saat proses persalinan, seperti dikutip dari American Pregnancy Association. Karena bumil yang rutin senam kegel akan memiliki otot panggul yang lebih lentur.

Olahraga bumil selama social distancing #5–Berjalan

Buat Mom yang ingin olahraga lebih praktis adalah dengan berjalan kaki di rumah. Cobalah untuk berjalan kaki sepanjang halaman rumah sambil berjemur.

Mom juga bisa melakukan olahraga berjalan kaki di dalam rumah, misal dengan berjalan sepanjang ruang tamu hingga dapur. Lakukan sambil latihan pernafasan ya, Mom!

Dengan jalan kaki teratur akan membantu memompa denyut jantung dan tingkat sirkulasi. Tak hanya itu, berjalan juga dikenal sebagai latihan yang bisa meningkatkan stamina dan dapat mengurangi stres dan risiko penyakit jantung.

Selain itu, berjalan sebagai latihan untuk kehamilan karena risikonya rendah dan tidak terlalu berat karena mudah dilakukan.

Pesan untuk Mom, sebelum memilih olahraga di rumah saja ada hal yang perlu diperhatikan. Pertama, kondisi tubuh, lakukan sekitar 20-30 menit dan jika tubuh sudah tidak kuat sebaiknya jangan dipaksa. Hentikan olahraga dan beristirahatlah!