Dalam usaha untuk mendapatkan keturunan, apapun cara dilakukan agar bisa hamil. Termasuk menggunakan bahan herbal untuk meningkatkan kesuburan. Salah satunya ialah kunyit untuk promil yang diyakini bisa menambah peluang kehamilan.

Tapi perlu diketahui, tidak semua jenis kunyit ampuh untuk untuk kesuburan. Ada jenis kunyit yang justru tidak baik dikonsumsi saat melakukan program hamil.

Senyawa yang terkandung di dalam kunyit memiliki efek anti radang dan antioksidan. Sehingga baik digunakan sebagai obat alami peradangan. Namun ternyata, senyawa ini bisa memengaruhi kesuburan Anda secara negatif.

Pengaruh kunyit kuning pada kesuburan

Senyawa curcumin yang ada di dalam bisa menurunkan peluang Anda untuk hamil. Karena zat ini bisa mengurangi pertumbuhan sel di dinding rahim. Sebab itulah kunyit bisa digunakan saat sedang menjalani pengobatan endometriosis, namun bisa berakibat negatif bagi Anda yang sedang promil.

Selain itu, kunyit kuning bisa membuat dinding rahim menipis sehingga membuat embrio kesulitan untuk melakukan implantasi. Saat sedang melakukan perawatan IVF untuk promil, sebaiknya hindari konsumsi kunyit kuning sama sekali.

Kunyit putih untuk program hamil

Lain halnya dengan kunyit kuning yang biasa digunakan sebagai bumbu masakan, kunyit putih justru bisa meningkatkan kesuburan bagi Anda yang sedang promil.

Karena itulah, kunyit putih sangat disarankan sebagai perawatan kesuburan alami bagi Anda yang ingin memiliki anak.

Baca juga : 7 Makanan untuk Kesuburan Wanita yang Bisa Mom Konsumsi

Manfaat kunyit untuk program hamil

1. Meningkatkan gairah seksual

Hubungan seks yang rutin akan membantu meningkatkan peluang kehamilan bisa terjadi. Namun hal ini akan sulit dilakukan jika gairah seks antara suami dan istri menurun.

Nah, konsumsi kunyit putih ini bisa membantu meningkatkan gairah seksual sehingga membuat suami dan istri bisa melakukan hubungan intim dalam usaha untuk memiliki anak.

2. Kunyit putih untuk kesuburan

Kista adalah salah satu masalah yang bisa memengaruhi kemampuan wanita untuk hamil. Kista merupakan tumor jinak yang bisa diatasi dengan operasi pengangkatan kista agar bisa hamil.

Namun bila kistanya sudah parah, bisa menginfeksi seluruh bagian rahim dan membuat penderitanya harus menjalani operasi pengangkatan rahim. Hal ini akan membuat kemungkinan hamil di masa depan menjadi nihil.

Nah, kunyit putih bisa membantu mengobati kista secara alami agar tidak semakin parah.

Masalah lain yang bisa menurunkan peluang kehamilan ialah endometriosis. Penyakit ini menyebabkan penebalan dinding rahim pada lapisan luar rongga rahim.

Sifat anti peradangan yang ada dalam kunyit putih bisa membantu pengobatan endometriosis secara alami, menipiskan dinding rahim yang menebal karena endometriosis dan membantu kesuburan wanita.

3. Melancarkan sirkulasi darah ke rahim

Organ reproduksi yang sehat adalah kunci agar kehamilan bisa terjadi. Sirkulasi darah yang baik ke dalam rahim dan organ kewanitaan akan membuat sistem reproduksi Anda berfungsi dengan baik, dan kehamilan lebih mudah terjadi.

Nah, kandungan di dalam kunyit putih ini bisa membantu melancarkan aliran darah ke rahim sehingga membuatnya lebih sehat dan siap untuk hamil.

4. Menurunkan stres

Selain wanita, kesuburan pria juga perlu dipertimbangkan saat merencanakan kehamilan. Pada pria, tingkat stres yang tinggi bisa memengaruhi kualitas spermanya, yang pada akhirnya akan menentukan peluang kehamilan tinggi atau rendah.

Nah, salah satu manfaat kunyit adalah menurunkan stres pada pria yang bisa membuat kualitas spermanya membaik dan kemungkinan hamil bisa lebih tinggi.

Perlu diketahui, sebelum menggunakan bahan-bahan herbal untuk membantu meningkatkan kesuburan Anda, sebaiknya konsultasikan dulu dengan dokter Anda. Jangan sampai perawatan yang dilakukan bersama dokter justru tidak bekerja karena obat dari dokter yang dikonsumsi efektivitasnya dibatalkan oleh herbal yang dikonsumsi secara bersamaan.

Itulah informasi mengenai kunyit untuk promil. Semoga bisa bermanfaat untuk Mom semua, ya!

Baca juga: 11 Kesalahan Program Hamil yang Tak Disadari Pasangan