Mom ingin punya usaha tapi terhalang modal? Tenang, sekarang berbisnis dapat dilakukan meskipun dengan modal minim, lho! Salah satunya adalah bisnis reseller online. Yup! Cara menjadi reseller sangatlah mudah sehingga bagi Mom yang masih awam dengan bisnis bisa mencobanya. Tentunya sebelum itu Mom harus paham dulu dengan mekanismenya, ya.

Peluang bisnis reseller atau dropshipper memang sedang menjadi trend di kalangan masa kini. Sebab hal utama yang dibutuhkan hanyalah smartphone. Selain itu, Mom juga bisa melakukan bisnis ini sebagai usaha sampingan, sehingga tidak akan mengganggu pekerjaan di rumah. Apabila Mom tertarik, langsung saja simak cara menjadi reseller sukses berikut ini!

Apa itu reseller?

Sebelum mengetahui bagaimana cara menjadi reseller, Mom perlu mengenali dulu pengertian dari reseller. Sederhananya, reseller diartikan sebagai “penjual kembali”. Reseller adalah ketika Anda menjual kembali suatu produk dari toko atau orang lain yang disebut dengan supplier.

Mom akan membeli produk dari supplier, bukan untuk digunakan sendiri melainkan dijual kembali supaya mendapatkan keuntungan dari penjualan tersebut. Reseller biasanya baru membeli stok barang jika ada pesanan yang datang. Namun reseller bisa juga melakukan penyetokan barang dengan jumlah terbatas.

Saat menjadi reseller, harga yang dijual dari supplier kepada Anda adalah harga jual, sehingga Mom bisa menaikkan harga ketika produk tersebut dijual kembali pada konsumen. Biasanya di awal kerjasama akan ada kesepakatan antara reseller dengan supplier.

Cara menjadi reseller sukses

Nah, setelah mengetahui pengertian reseller, Mom bisa mencari tahu cara menjadi reseller di bawah ini agar bisnis yang Anda jalankan lancar dan sukses!

1. Memilih produk yang tepat

Cara menjadi reseller yang utama tentunya Mom harus memilih produk yang sesuai untuk dijual kembali. Cari tahu dulu bagaimana produk tersebut, apakah produk yang akan dijual banyak peminatnya atau tidak.

Selanjutnya, Mom juga perlu memperhatikan apakah kualitas produk tersebut layak untuk dijual kembali dan pastikan harganya berbanding lurus dengan kualitas. Hal demikian menjadi peluang bisnis reseller agar Anda mendapatkan keuntungan maksimal.

2. Perhatikan kompetitor dan pasar

Cara menjadi reseller selanjutnya berkaitan dengan pemilihan produk yang tepat. Mom perlu mencari tahu apakah produk yang dinilai sudah tepat tersebut sedang diminati dan dicari oleh konsumen.

Perhatikan bagaimana peluang Mom sebagai reseller ketika menjual produk tersebut. Sebaiknya, lakukan juga kalkulasi sederhana yang sifatnya sementara agar nantinya dapat menghindari kerugian.

Selain itu, cara menjadi reseller adalah dengan mengenal kompetitor produk yang akan dijual. Penting untuk Mom mengetahui seberapa banyak atau besar kompetitor Anda yang juga menjalankan bisnis produk yang sama.

Supplier biasanya tidak akan terlalu terbuka untuk memberikan informasi banyaknya reseller, sehingga Mom harus cermat dalam mencari sendiri.

3. Cari supplier yang profesional

Saat Mom sudah menentukan produk yang ingin dijual, cara menjadi reseller selanjutnya yaitu dengan mencari supplier yang menguntungkan, besar, serta profesional. Pemilihan supplier yang tepat akan sangat menentukan kelancaran bisnis Anda.

Cari tahu kelayakan kualitas produk dari supplier, apakah harga yang diberikan menguntungkan Anda, bagaimana supplier berkomunikasi, juga bagaimana mereka cepat tanggap terhadap resellernya.

Pemilihan supplier yang kurang tepat akan menjadi bumerang untuk Mom kedepannya, lho. Untuk itu usahakan jangan sembarangan dalam memilih supplier ya, Mom!

4. Manfaatkan sosial media untuk taktik pemasaran

Saat ini sosial media menjadi platform yang paling digandrungi untuk melakukan bisnis reseller online. Menjadi reseller membuat Mom harus cerdas dalam melakukan pemasaran bisnis online shop reseller.

Hal ini dikarenakan informasi yang Anda berikan melalui media sosial akan jauh lebih efektif dan efisien dibandingkan media lain seperti elektronik atau cetak.

Namun, Mom juga tidak bisa sembarangan dalam memilih media sosial yang digunakan, ya. Anda harus menyesuaikan media sosial dengan pasar mana yang dijadikan target.

Misal jika target pasar Anda adalah remaja, maka gunakan media sosial yang lebih banyak digandrungi anak muda seperti instagram, tiktok, atau twitter.

Baca juga: Cara Menjadi Dropshipper Untuk Ibu Rumah Tangga

5. Pelayanan maksimal pada konsumen

Cara menjadi reseller selanjutnya adalah dengan memberikan pelayanan yang terbaik pada konsumen Anda. Peluang bisnis reseller yang Mom jalankan sebaiknya terus mempertahankan kepercayaan konsumen.

Maka dari itu sebagai reseller, Anda harus cepat, siap, dan juga tanggap dalam menjawab pertanyaan calon konsumen.

Hal lain yang perlu Mom lakukan sebagai cara menjadi reseller adalah membantu dan mempermudah konsumen untuk melakukan pemesanan, pembayaran, juga pengiriman barang.

6. Rajin perbaharui informasi produk

Selalu melakukan update terhadap informasi produk yang dijual juga menjadi salah satu cara menjadi reseller, Mom. Lakukan pembaharuan terhadap barang yang Anda jual secara disiplin dan konsisten.

Dengan begitu, konsumen akan lebih mudah untuk melihat informasi ketersediaan barang secara lebih jelas.

7. Kelola hasil penjualan sebaik mungkin

Agar bisnis reseller yang Mom jalankan dapat berjalan dengan lancar, cara menjadi reseller selanjutnya yaitu dengan mengelola keuangan dari hasil penjualan sebaik mungkin.

Setiap uang yang Mom dapatkan dari bisnis bisa digunakan sebagai tabungan agar menjadi modal untuk membuka usaha lainnya. Dengan memiliki modal yang cukup, Anda tidak perlu lagi bergantung dengan supplier terus-menerus.

8. Lakukan evaluasi penjualan

Evaluasi penjualan merupakan cara menjadi reseller yang tak kalah penting untuk dilakukan lho, Mom. Evaluasi dilakukan agar bisnis reseller yang Mom jalankan dapat berkembang lebih baik lagi ke depannya.

Sebaiknya lakukan evaluasi setiap satu bulan sekali untuk memeriksa apakah bisnis Anda mengalami kenaikan atau malah penurunan. Setelah mengetahui perkembangannya, Mom bisa segera memperbaiki hal tersebut.

Baca juga: 25 Cara Menghasilkan Uang dari HP Tanpa Modal yang Wajib Dicoba

Ide bisnis reseller online

Setelah mengetahui cara menjadi reseller yang baik, apakah Mom sudah semakin tertarik menjalankan bisnis reseller? Nah, Ruangmom telah merangkum beberapa ide bisnis online shop reseller untuk Anda!

1. Produk fashion

Fashion memang menjadi salah satu produk yang tidak akan mati dan terus mengikuti perkembangan zaman ya, Mom. Tak heran jika produk fashion merupakan salah satu produk yang paling banyak dipilih sebagai ide bisnis reseller online. Di sini Mom bisa menjual berbagai macam produk pakaian, tas, dan juga sepatu.

Namun tidak berhenti sampai di situ, Mom juga harus menentukan target segmen agar bisa lebih fokus dan peluang keuntungan yang didapatkan lebih tinggi. Pelajari terlebih dulu tren fashion yang sedang populer agar bisnis online Anda semakin dilirik banyak konsumen, Mom.

Nah, bagi Mom yang masih pemula, tak perlu khawatir sebab Anda bisa sukses dengan bergabung menjadi reseller Kudamas. Di sana Mom akan memperoleh pelatihan gratis dari pembimbing yang profesional, lho!

2. Skincare dan kosmetik

Skincare dan kosmetik juga menjadi ide bisnis reseller online yang menjanjikan lho, Mom. Target utama dari bisnis online shop reseller ini tentunya adalah wanita.

Apabila Anda dekat dengan segmen pasar produk skincare dan kosmetik, cobalah untuk melakukan bisnis online ini. Usahakan untuk memilih supplier yang menjual produk asli atau original ya, Mom.

3. Pulsa dan paket data internet

Di zaman yang serba canggih ini setiap orang pasti memerlukan pulsa dan paket data untuk menunjang kebutuhan internetnya, bukan? Manfaatkanlah hal tersebut menjadi peluang bisnis Anda!

Cara menjadi reseller pulsa ini pun terbilang cukup mudah, Mom. Sehingga Anda bisa menjadikannya sebagai usaha rumahan atau sampingan.

4. Aksesoris gadget

Bisnis reseller online berupa aksesoris gadget juga merupakan produk yang strategis untuk dijual kembali. Saat ini banyak orang yang mencari aksesoris pendukung untuk gadgetnya seperti earphone, tempered glass, case, mouse, dan sebagainya.

Maka dari itu Mom bisa memanfaatkan peluang tersebut sebagai bisnis reseller online. Sebelum menentukan supplier, pastikan Mom cermat dalam melihat kualitas produk tersebut, ya.

Baca juga: 5 Hal yang Perlu Diperhatikan Saat Memulai Bisnis Kosmetik

5. Perabotan rumah tangga aesthetic

Tahukah Mom bahwa saat ini istilah barang-barang “estetik” sedang sangat digandrungi masyarakat? Yup! Banyak orang yang mulai mencari perabotan rumah tangga unik yang disebut aesthetic untuk mempercantik ruangan atau hunian mereka.

Jika Mom tertarik dengan bisnis reseller online ini, Anda bisa mencari tahu berbagai peralatan seperti meja, lemari, hiasan dinding, dan sebagainya yang unik dan digemari masyarakat agar dapat Mom jual kembali.

6. Suplemen, obat herbal, dan alat kesehatan

Di masa pandemi ini, orang akan lebih memperhatikan kesehatan tubuhnya agar terhindar dari berbagai macam penyakit dan memperkuat sistem imun. Biasanya, konsumen cenderung memilih menggunakan suplemen dan obat herbal untuk dikonsumsi.

Hal tersebut bisa menjadi peluang untuk menjadi reseller di bidang kesehatan. Jangan lupa untuk memastikan produk yang akan Anda jual aman dan sudah terdaftar di BPOM ya, Mom.

7. Makanan

Ingin menjalankan bisnis reseller makanan tanpa modal? Sangat bisa, Mom! Anda dapat memilih jenis produk makanan apa yang akan dijual, seperti makanan ringan atau makanan sehat.

Bisnis reseller makanan akan mendatangkan keuntungan yang tak kalah besar, lho. Untuk itu, carilah beberapa makanan yang saat ini sedang ramai diperbincangkan dan banyak dicari orang.

Itulah berbagai macam peluang bisnis reseller online yang dapat Mom jadikan inspirasi. Pastikan sebelum memulai usaha Mom sudah paham tentang cara menjadi reseller yang baik, agar produk yang Anda tawarkan juga memuaskan bagi para konsumen. Selamat berbisnis, Mom!