Kutu kasur merupakan serangga penghisap darah yang sangat merepotkan. Jika Mom merasakan gatal setiap kali berbaring di tempat tidur, segeralah ketahui cara membasmi kutu kasur yang efektif dan cepat.

Kutu kasur biasanya keluar saat malam hari untuk menghisap darah di tubuh. Serangga ini bisa saja bertelur lalu berkembang biak di kasur Anda. Gigitan kutu kasur akan terasa sangat gatal sekaligus menjadi sumber penyakit, seperti mengganggu sistem pernapasan dan scabies.

Agar tidur Anda semakin nyenyak dan jauh dari serangga pengganggu ini, simak cara menghilangkan kutu kasur berikut yuk, Mom!

Penyebab kutu kasur

Kutu adalah serangga yang dapat meloncat dari satu tempat ke tempat lain. Tempat favorit serangga ini untuk hidup sekaligus berkembang adalah tempat tidur. Dilansir dari Boldsky, penyebab kutu kasur paling umum dikarenakan kebiasaan menumpuk pakaian kotor di tempat tidur, jarang mengganti sprei, dan jarang menjemur kasur.

Saat berdiam di dalam kasur, kutu dapat mengeluarkan karbondioksida yang menyebabkan terganggunya pernapasan. Mereka akan keluar pada malam hari untuk mengisap darah lalu kembali bersembunyi saat siang hari. Gigitan kutu kasur kerap kali membuat badan sangat gatal dan pada beberapa kasus, gatal yang dirasakan disertai rasa panas.

Selain kasur, kutu juga sering bersembunyi di beberapa tempat, seperti:

  • Gorden
  • Sofa
  • Karpet
  • Pakaian
  • Bantal
  • Benda lain di sekitar kasur

Cara membasmi kutu kasur

Mom, begini cara menghilangkan kutu kasur agar tidak bertelur dan berkembang biak di tempat tidur Anda.

1. Teknik penguapan

Penguapan dapat dilakukan dengan menggunakan ketel listrik. Mom dapat menggunakan ketel listrik dan menambahkan selang kecil, kemudian uapkan pada setiap sudut tempat tidur. Teknik ini merupakan cara membasmi kutu kasur yang cukup ampuh dan efektif, lho!

2. Minyak tanah dan kapur barus

Perpaduan minyak dengan kapur barus bisa Mom manfaatkan menjadi cara menghilangkan kutu kasur. Anda hanya perlu mencampur kedua bahan tersebut lalu tempatkan pada wadah semprot. Setelahnya, semprotkan pada seluruh bagian kasur dan area yang diyakini menjadi tempat bersarangnya kutu.

3. Jemur kasur

Langkah sederhana sebagai cara membasmi kutu kasur bisa dilakukan dengan menjemur kasur di bawah sinar matahari langsung. Langkah ini sangat berpengaruh terhadap kebersihan kasur Anda. Jangan lupa juga untuk turut menjemur bantal, selimut, dan guling ya, Mom.

4. Insektisida

Cobalah menyemprotkan obat pembasmi serangga pada tempat tidur Anda. Hal ini bisa menjadi cara membasmi kutu kasur yang cukup mudah. Agar aman digunakan, usahakan untuk memilih insektisida dengan kandungan tidak terlalu keras.

Setidaknya, pilihlah insektisida dengan salah satu bahan di bawah ini untuk membunuh kutu kasur, Mom.

  • Desiccants: kutu tidak kebal terhadap bahan ini, namun efektivitasnya lambat.
  • Neonicotinoid: berfungsi pada kutu kasur yang sudah kebal dengan bahan lain.
  • Pyrethroids dan pyrethrins: di beberapa tempat, kutu kasur sudah kebal dengan bahan kimia ini.

Baca juga: 16 Obat Gatal Anak Tradisional & Medis, Dijamin Ampuh!

5. Campuran garam

Garam dan air telah terbukti efektif digunakan sebagai cara menghilangkan kutu kasur. Campurkanlah air dan garam, aduk hingga rata, lalu masukkan ke dalam botol spray. Semprotkan pada setiap sudut kasur dan area yang diduga menjadi tempat kutu bersarang, Mom.

6. Cuka

Sebagai salah satu bahan multifungsi, ternyata cuka juga bisa digunakan sebagai cara membasmi kutu kasur, lho. Tidak perlu dicampur dengan air terlebih dahulu, Mom dapat langsung menyemprotkan cuka ke tempat tidur Anda. Selain ampuh, cuka juga termasuk bahan yang tergolong mudah didapatkan.

7. Kulit durian

Siapa sangka jika kulit durian bisa berguna sebagai cara menghilangkan kutu kasur? Yup! Bau menyengat dari kulit durian akan membantu membasmi kutu di tempat tidur Anda. Caranya, cukup letakkan kulit durian di area sekitar tempat tidur Mom. Namun, jika Anda tidak menyukai bau buah durian, sebaiknya gunakan langkah lain saja, ya.

8. Cuci kasur dengan air panas

Mencuci kasur menggunakan air panas juga merupakan salah satu cara membasmi kutu kasur. Saat terpapar suhu di atas 46 derajat celcius, kutu menjadi mudah mati. Oleh sebab itu, cara ini cukup ampuh digunakan jika dicampur dengan sabun antibakteri. Setelah dicuci, segera keringkan kasur di bawah sinar matahari.

9. Silika gel

Cara membasmi kutu kasur yang tak kalah ampuh dapat menggunakan silika gel. Silika gel sendiri merupakan butiran berpori yang secara sintetis dibuat dari natrium silikat. Biasanya, butiran ini Anda temukan saat membeli sepatu, tas, atau makanan kering.

Saat kutu menempel pada pada silika gel, serangga ini akan mati dengan sendirinya. Cara mengaplikasikkanya Mom cukup menaburkan silika gel ke seluruh area tempat tidur.

10. Minyak esensial

Minyak esensial diyakini efektif dalam membasmi kutu kasur. Wangi minyak esensial, seperti lavender, cengkeh, tea tree, peppermint, membuat kutu merasa tidak nyaman bahkan mati. Selain menghilangkan kutu kasur, minyak esensial juga bisa membuat tidur Mom menjadi lebih nyenyak.

11. Lilin

Tentu Anda tidak ingin gigitan kutu kasur terus-menerus mengganggu kenyamanan istirahat, bukan begitu, Mom? Manfaatkanlah stok lilin di rumah untuk membasmi kutu kasur. Caranya, tinggal teteskan cairan lilin yang sebelumnya telah dibakar pada sudut tempat tidur sarang kutu. Mudah, bukan?

Itulah cara membasmi kutu kasur yang ampuh dengan cepat. Pastikan untuk selalu menjaga kebersihan rumah dan tempat tidur Anda secara rutin ya, Mom. Dengan begitu, kutu kasur enggan bersarang di sudut rumah Anda. Semoga bermanfaat!

Baca juga: Kenali 9 Penyebab Bintik Merah pada Bayi dan Cara Mengatasinya