Sebelum mulai berinvestasi saham, penting untuk Mom memahami instrumen investasi tersebut dengan baik. Salah satu caranya ialah dengan membaca buku belajar saham.

Pasalnya, cara menabung saham tidak dapat dilakukan sembarangan, Mom. Diperlukan analisis secara tepat agar mampu menghasilkan keuntungan dan meminimalisir kerugian.

Namun, jika bingung memilih yang mana buku belajar saham terbaik dan cocok untuk pemula, Mom bisa intip beberapa rekomendasinya di artikel berikut ini. Check it out!

Kamus investasi

8 Rekomendasi Buku Belajar Saham untuk Pemula

Jika Mom masih bingung bagaimana buku untuk belajar saham yang bagus, coba cek beberapa rekomendasinya berikut ini.

1. Yuk Nabung Saham: Selamat Datang, Investor Indonesia! - Nicky Hogan

Selama ini, dunia investasi saham kerap dikaitkan dengan orang kaya dan harga yang mahal.

Menurut penulisnya, Nicky Hogan, asumsi ini salah, karena sebenarnya, semua orang bisa mulai investasi saham.

Bagi yang tertarik investasi saham, buku untuk belajar saham ini memberikan beberapa tips dan teknik dalam memulainya.

Mom sendiri dapat menemukannya di toko buku terdekat dengan harga sekitar Rp72.000.

Baca juga: 12 Rekomendasi Saham untuk Pemula, Simak Tips Memilihnya!

2. Cuan Dari Investasi Saham & Reksa Dana - Nofiandi Riawan

Buku belajar saham dari nol ini ditulis oleh Nofiandi Riawan untuk menunjukkan bahwa Rp100.000 saja sudah cukup untuk memulai investasi.

Menurut Nofiandi, pemikiran bahwa investasi saham dan reksa dana hanya untuk orang kaya adalah mindset yang salah.

Nofiandi mengajak para pembaca untuk mengetahui bagaimana cara memulai investasi dengan modal yang kecil secara benar.

Selain cara investasi, buku ini juga menjelaskan cara merencanakan anggaran investasi, Mom. Menarik bukan?

Mom bisa membeli buku ini dengan harga sekitar Rp56.000 untuk versi softcover-nya.

3. Kesalahan-Kesalahan Investor Saham Pemula - Raymond Budiman

Sesuai judulnya, rekomendasi buku belajar saham ini merangkum kesalahan-kesalahan yang sering dilakukan oleh investor, sehingga Mom dapat menghindarinya.

Sang penulis buku, Raymond Budiman sudah bertahun-tahun bergelut di dunia investasi, dan melalui observasinya, kesalahan yang dibuat oleh investor cenderung sama.

Maka itu, Raymond Budiman mencatat semua kesalahan rekan-rekannya untuk dirangkum di buku ini.

Apabila tertarik, Mom bisa membeli buku ini dalam bentuk softcopy dengan harga Rp62.400. Sementara untuk e-book-nya dapat Mom ibeli dengan harga sekitar Rp49.000.

4. Jeli Investasi Saham Ala Warren Buffet - Budi Rahardjo

Nama Warren Buffet sudah dikenal lama sebagai salah satu investor terbaik di dunia. Legenda dunia saham ini telah membangun kekayaannya hanya dengan jual-beli saham.

Dengan buku ini, Mom bisa mempelajari kesuksesan dan kegagalan yang dihadapi oleh Warren Buffet. Dengan itu, pengalamannya bisa ditiru oleh para pemula yang ingin menjual-beli saham.

Buku Jeli Investasi Saham Ala Warren Buffet bisa Mom beli dengan harga Rp59.000 untuk format e-book.

Baca juga: 6 Cara Membeli Saham Untuk Pemula, Mom Wajib Tahu

5. Formula Mencari Investasi Saham Terbaik - Adi Prasetya Teguh & Ryan Filbert

Seperti yang kita tahu, membeli saham membutuhkan riset cukup teliti. Namun, bagaimana caranya?

Buku belajar saham untuk pemula ini menjelaskan bagaimana melakukan analisis saham secara mudah.

Anggapan bahwa cara analisis saham terlihat rumit akan dipatahkan dengan penjelasan sederhana yang disuguhkan oleh buku ini.

Selain itu, Mom juga akan belajar caranya menganalisis sebuah sektor untuk melihat potensinya.

Apabila tertarik, Mom dapat membelinya dengan harga sekitar Rp95.000.

6. Anak Muda Miliarder Saham - Andika Sutoro Putra

Rekomendasi buku belajar saham berikut menunjukkan tahap demi tahap yang harus diikuti untuk menjadi investor yang sukses.

Dalam buku ini, Andika Sutoro Putro membeberkan cara maupun tips untuk investasi saham dengan bahasa yang tidak terlalu teknis sehingga cocok bagi para pemula.

Yup, sang penulis ingin menunjukkan bahwa siapapun bisa sukses dengan investasi saham.

Apabila Mom tertarik, buku Anak Muda Miliarder Saham bisa dibeli dengan harga Rp68.000.

Baca juga: 10 Aplikasi Trading Terpercaya OJK yang Populer di Indonesia

7. Nabung Saham Sekarang - Ellen May

Ditulis khusus untuk pemula, buku ini mengajarkan semua tips dan triknya investasi saham.

Salah satu hal utama dari buku ini adalah penjelasan tentang strategi rendah risiko yang cocok untuk para pemula saham.

Selain itu, strategi yang ditawarkan oleh buku ini tidak membutuhkan dana yang besar, sehingga Mom bisa mulai investasi secara kecil-kecilan.

Untuk membeli buku ini, Mom cukup mengeluarkan uang sebesar Rp107.000.

8. Reksa Dana itu Mudah: Langkah Cerdas Menjadi Kaya - B.W.G Rusdiansah

Salah satu buku belajar saham terbaik ini lebih berfokus terhadap reksa dana sebagai instrumen investasi.

Menurut buku ini, mengendapkan uang di rekening saja tidak cukup untuk menabung. Nilai uang yang dimasukkan tak kalah dengan inflasi yang notabene cukup tinggi.

Alternatifnya adalah reksa dana, yang bisa membuahkan hasil cukup kompetitif dibanding dengan bunga bank.

Penjelasan seputar dunia reksa dana dalam buku ini juga cukup komprehensif sehingga mudah dipahami oleh pemula.

Apabila tertarik membacanya, Mom bisa membeli buku belajar saham ini dengan harga sekitar Rp28.000.

Mom, itulah sejumlah rekomendasi buku belajar saham untuk pemula yang bisa Anda jadikan pilihan.

Dengan memperkaya diri dengan banyak pengetahuan tentang saham, Mom pun dapat melakukan analisis dan membuat keputusan secara tepat. Semoga artikel ini membantu, ya!

Baca juga: Ketahui Perbedaan Saham dan Obligasi serta Contoh-Contohnya