Sebagai seorang wanita, pernahkah Mom mengalami keterlambatan siklus menstruasi? Mundurnya periode tersebut ternyata memiliki batasan kapan dikatakan normal atau bahkan bisa menjadi salah satu dari beberapa tanda kehamilan, lho Mom.

Nah kali ini, Ruangmom akan membahas mengenai batas telat haid berapa hari yang perlu para wanita kenali. Yuk simak penjelasan lengkapnya berikut ini!

Kalkulator Masa Subur

Penyebab Telat Haid pada Wanita

Umumnya, telat haid dapat disebabkan oleh kondisi stress, penurunan maupun kenaikan badan secara drastis, memasuki awal kehamilan, mengkonsumsi pil KB, gangguan hormon, hingga mengidap penyakit serius. Berikut selengkapnya.

1. Sindrom Ovarium Polikistik (PCOS)

Batas telat haid pada remaja dalam waktu yang cukup lama, contohnya lebih dari 90 hari, sering dianggap tidak wajar. Dalam beberapa kasus, hal tersebut dapat dipicu penyakit seperti Sindrom Ovarium Polikistik (PCOS). Adapun beberapa gejala PCOS yaitu:

  • Haid tidak teratur
  • Pertumbuhan rambut di tubuh secara berlebihan
  • Jerawat berkepanjangan
  • Obesitas

2. Kehamilan

Sebagai catatan, jika telat haid terjadi karena kehamilan, maka hal ini pun perlu ditangani dengan segera untuk memastikan janin tumbuh dan berkembang dengan baik. Selain itu, langkah tersebut juga disarankan demi mengurangi risiko komplikasi kehamilan yang mungkin terjadi.

3. Stres

Memasuki usia remaja, penyebab telat datang bulan atau haid biasanya juga dipengaruhi oleh terlalu banyaknya pikiran atau stres. Seiring berjalannya waktu, stres dapat menimbulkan berbagai penyakit maupun perubahan berat badan secara drastis dan tiba-tiba, yang mana kondisi tersebut juga mampu memengaruhi lamanya batas telat haid pada remaja.

4. Bulimia atau anoreksia nervosa

Seorang remaja yang memiliki gangguan makan seperti bulimia atau anoreksia nervosa juga terindikasi dapat mengalami kondisi telat datang bulan. Bahkan diketahui, berat badan di bawah 10 persen dari batas normal dinilai dapat memengaruhi fungsi tubuh dan menghentikan ovulasi lho Mom.

5. Penurunan berat badan

Penyebab selanjutnya adalah karena Mom mungkin mengalami penurunan ataupun kenaikan badan yang secara tiba tiba. Contohnya yaitu Anda mengalami penurunan berat badan abnormal atau secara drastis, misalnya lebih dari 5 kilogram dalam 1 bulan.

Nah jika masalah ini mengganggu siklus haid Anda, coba lakukan beberapa teknik relaksasi dan ubahlah gaya hidup sehari-hari. Jangan lupa juga untuk olahraga secara teratur agar haid tidak telat.

Kapan Batas Telat Haid Dianggap Sebagai Tanda Kehamilan?

Pada dasarnya, hormon hCG yang diproduksi oleh plasenta dapat dideteksi sejak 10 hari setelah terjadinya ovulasi. Apabila terdapat proses pembuahan tidak lama setelah datang bulan selesai, artinya kehamilan mungkin saja dapat dideteksi bahkan sebelum siklus menstruasi berikutnya tiba.

Akan tetapi sebagai catatan, dalam beberapa kasus pada beberapa wanita, kehamilan baru bisa terdeteksi pada usia sekitar 2 minggu. Meski begitu, ada juga kemungkinan bahwa hasil uji melalui test pack memberikan hasil negatif maupun positif palsu, lho Mom! Mengapa demikian?

Pasalnya, bisa saja ketika seorang wanita telah melewati batas telat haid dan test pack menunjukkan tanda positif, sebenarnya hal tersebut merupakan kekeliruan atau kesalahan pada alat. Oleh karena itu, sebaiknya, segera pastikan kehamilan Mom melalui dokter kandungan terdekat, ya.

Baca juga: Pahami Perbedaan Telat Haid dengan Hamil, Jangan Salah, Mom!

Siklus Telat Haid pada Ibu Hamil

Menstruasi adalah proses keluarnya darah dari rahim wanita yang terjadi karena sel telur tidak dibuahi, di mana siklus haid yang normal rata-rata yaitu sekitar 28 hari. Periode menstruasi dianggap terlambat setelah 5 hari atau lebih setelah melampaui tanggal semestinya.

Ketika siklus haid datang terlambat, Mom bisa memanfaatkan waktu tersebut untuk mengecek tanda kehamilan secara mandiri di rumah menggunakan test pack dengan catatan, beberapa waktu sebelumnya Anda telah melakukan hubungan intim tanpa pengaman seperti kondom atau pil KB.

Kemudian apabila biasanya siklus normal Mom adalah 28 hari tetapi sampai 40 hari atau lebih dari 6 minggu tidak menstruasi, maka Anda perlu mencurigai hal ini sebagai pertanda kehamilan.

Batas Telat Haid Normal pada Wanita

Batas telat haid pada remaja rata-rata adalah selama 21 sampai 35 hari. Adapun, sekitar 15 persen di antaranya mengalami siklus datang bulan kurang lebih 28 hari. Nah untuk mengetahui apakah batas telat haid normal atau tidak, sebaiknya melakukan perhitungan siklus datang bulan ya, Mom.

Pasalnya, setiap individu memiliki siklus datang bulan yang berbeda, sehingga ada banyak indikator atau faktor tertentu untuk dapat mengatakan apakah perputaran masa menstruasi teratur atau tidak. Jadi, jangan langsung menganggapnya tidak normal sebelum menghitungnya dengan seksama ya, Mom.

Batas Telat Haid yang Perlu Dikonsultasikan ke Dokter

Jika Mom mulai merasa khawatir akan tidak normalnya jadwal menstruasi, sebaiknya segera lakukan konsultasi ke dokter spesialis terdekat. Hal ini dilakukan agar nantinya mereka bisa langsung mencari tahu penyebab dan menentukan perawatan terbaik yang sesuai dengan kondisi.

Sebagai catatan, sebelum mengunjungi dokter, jangan lupa untuk mempersiapkan catatan siklus menstruasi selama beberapa bulan ya, Mom. Langkah ini bertujuan untuk membantu mereka mencari tahu kapan kondisi tersebut mulai terjadi dan apa yang kira-kira menjadi penyebabnya.

Nah apabila Anda mengalami sejumlah gejala seperti mual, muntah, demam, pendarahan selama lebih dari tujuh hari, atau tidak datang bulan sama sekali selama setahun, maka segera hubungi dan kunjungi dokter terdekat ya, Mom!

Setelah mengenali informasi seputar batas telat haid tanda hamil hingga kapan harus pergi memeriksakannya ke dokter, kini Anda bisa coba menghitung sudah berapa lama Mom telah mundur dari siklus. Mom juga bisa menggunakan kalender masa subur dari Ruangmom untuk memantau siklus menstruasi lengkap dengan masa ovulasi dan prediksi menstruasi.

Sumber: Healthline, Medical News Today, WebMD, Plos One

Direview oleh: dr. Febianza Mawaddah Putri

Baca juga: Begini 8 Cara Mengatasi Telat Datang Bulan Agar Tidak Hamil