Mimpi adalah fenomena alam bawah sadar yang biasa terjadi. Mimpi identik dengan hal-hal bahagia seperti mimpi bertemu idola hingga mimpi menikah bersama pasangan. Namun, bagaimana jika Anda bermimpi melihat seseorang meninggal dunia? Adakah hubungan antara arti mimpi orang meninggal dengan kejadian dalam kehidupan nyata?

Tak jarang, orang yang mendapat mimpi seperti ini merasakan sedih hingga takut ketika bangun tidur. Namun, belum tentu arti mimpi orang meninggal tersebut selalu buruk, lho. Itu semua tergantung bagaimana sudut pandang masing-masing.

Agar Anda tidak penasaran dan bertanya-tanya, langsung saja simak berbagai macam arti mimpi meninggal menurut Islam dan primbon Jawa berikut.

Download aplikasi ruangmom

Arti Mimpi Orang Meninggal

Arti mimpi orang meninggal sering dikaitkan dengan hal-hal buruk. Tapi ternyata tak selalu begitu, lho! Berikut daftar arti mimpinya.

1. Takut Kehilangan Orang Tua

Jika Anda bermimpi orang tua meninggal dunia padahal masih hidup, bisa jadi menandakan Anda takut kehilangan mereka. Terlebih apabila orang tua Anda sudah lanjut usia. Mungkin Anda merasa belum siap jika mereka pergi selamanya dari kehidupan ini.

2. Pribadi yang Kurang Kompeten

Menurut beberapa buku tafsiran, arti mimpi meninggal menggambarkan bahwa Anda tidak puas dengan diri sendiri, sehingga merasa bersalah dan menyesal akan sesuatu di masa lalu yang sudah tidak bisa diperbaiki.

Selain itu, arti mimpi melihat orang lain meninggal, misalnya pasangan, menjadi pertanda bahwa Anda kurang kompeten dibanding dia. Jadi, ini waktunya Anda untuk bangkit dan berusaha lebih baik lagi!

3. Ada Orang yang Membawa Pengaruh Buruk

Arti mimpi melihat orang meninggal berikutnya dapat menjadi peringatan bagi Anda yang mungkin sudah terpengaruh oleh orang yang salah. Sehingga Anda harus segera bangkit dan move on dari pengaruh buruk tersebut.

4. Ada Rasa yang Mengganjal

Sebagian besar arti mimpi orang meninggal menggambarkan bahwa adanya perasaan pribadi yang bersalah, sedih, atau bertaubat. Sementara dalam beberapa kasus kematian yang tidak wajar, kematian sebelum waktunya, atau ritual terakhir almarhum belum sesuai, arti mimpi bertemu orang yang sudah meninggal menurut Islam menunjukkan mereka sedang mencari penutupan.

5. Berusaha Menghubungi Anda

Ketika ada seseorang yang berusaha datang di mimpi Anda, mungkin saja orang tersebut memiliki hubungan dekat dan Anda sedang merindukannya. Tapi, apa arti mimpi orang meninggal yang datang lebih dari satu kali? Mungkin saja almarhum sedang berusaha menghubungi Anda.

6. Pertanda Sukses

Jika Anda pernah bermimpi orang lain meninggal, tak perlu terlalu dipikirkan berlebihan. Karena arti mimpi melihat orang meninggal tersebut menandakan bahwa orang yang Anda impikan akan sukses. Semoga saja, ya!

Baca juga: 13 Arti Mimpi Suami Selingkuh dengan Wanita Lain, Jangan Remehkan

Arti Mimpi Meninggal Menurut Islam dan Primbon Jawa

Selain arti mimpi di atas, beberapa arti mimpi meninggal menurut Islam dan primbon Jawa antara lain sebagai berikut.

7. Panjang Umur

Mimpi suami meninggal tentu membuat Anda sangat sedih, meskipun sebenarnya itu bukan di kehidupan nyata. Tapi jangan khawatir, ternyata arti mimpi orang meninggal menurut Islam padahal masih hidup bisa jadi pertanda bahwa suami Anda panjang umur, lho! Sebaiknya Anda selalu berdoa kepada Allah agar ia diberi kesehatan dan keselamatan di dunia dan akhirat.

8. Ada Pertolongan yang Akan Datang

Arti mimpi melihat orang meninggal menandakan bahwa akan ada pertolongan atau bantuan yang datang ketika Anda mengalami kesusahan. Tak hanya itu saja, mimpi ini juga ditafsirkan sebagai pertanda datangnya berita baik. Berdoalah kepada Allah agar senantiasa diberi pertolongan. Sesungguhnya Allah akan menolong hamba-Nya yang mau berdoa.

9. Arti Mimpi Orang Tua Meninggal

Memang mimpi hanyalah bunga tidur. Namun, jika mengalami mimpi orang tua meninggal tentu akan membuat Anda sedih. Tenang, arti mimpi orang tua meninggal justru menunjukkan bahwa mereka akan berumur panjang. Untuk itu, Islam menganjurkan bagi setiap anak untuk mendoakan kedua orang tua Anda agar selalu diberikan umur panjang dan perlindungan.

10. Arti Mimpi Orang Meninggal Hidup Lagi

Serem juga ya, mimpi yang satu ini. Arti mimpi orang meninggal dan hidup lagi bisa jadi menandakan bahwa Allah memberikan kesempatan kedua bagi orang tersebut untuk bertobat. Ini sekaligus bisa menjadi peringatan bagi Anda agar lebih mendekatkan diri pada Allah dan juga memperbaiki dosa yang selama ini pernah diperbuat.

11. Arti Mimpi Bunuh Diri dan Meninggal

Bunuh diri adalah sebuah perilaku yang sangat dibenci Allah SWT. Sehingga apabila Anda mengalami mimpi semacam ini, berarti Anda sedang cemas dan tertekan, atau berada dalam kondisi perasaan yang tidak tenang. Sebaiknya bacalah Al-Qur’an dan memohonlah kepada Allah agar dijauhkan dari perasaan tersebut dan dipermudah dalam segala urusan.

Baca juga: 30+ Arti Mimpi Hamil dan Mau Melahirkan, Ini yang Pertanda Baik

12. Arti Mimpi Melihat Diri Sendiri Meninggal

Apa yang Anda rasakan ketika melihat diri sendiri meninggal dunia? Mungkin terdengar menakutkan, ya. Tapi ternyata arti mimpi melihat diri sendiri meninggal justru bisa menjadi bahan introspeksi diri serta berhati-hati dari malapetaka yang bisa berasal dari mana saja. Perbanyaklah doa kepada Tuhan agar diberikan petunjuk dalam melangkah.

13. Arti Mimpi Istri Meninggal

Apabila suami memimpikan istrinya meninggal, tandanya suami harus memberikan kasih sayang lebih. Menurut primbon Jawa, sang istri sedang membutuhkan dukungan penuh dari suami. Untuk itu, sebaiknya ajaklah istri berkomunikasi serta berikan support dengan penuh cinta dan kasih sayang.

14. Arti Mimpi Orang Menikah Mati

Menurut Imam Ibnu Sirin, ketika dua insan yang sudah menikah bermimpi mati, maka hal itu menandakan bahwa akan ada perceraian dalam rumah tangganya. Ini dikarenakan kematian dalam mimpi menjadi simbol perpisahan.

15. Arti Mimpi Orang Meninggal Padahal Masih Hidup

Arti mimpi orang meninggal menurut Islam yang tanpa didahului adanya penyakit atau hal lain artinya orang tersebut akan punya umur yang panjang. Perbanyaklah melakukan hal-hal baik sebagai bekal di akhirat nanti, ya.

16. Arti Mimpi Membunuh Orang Lain

Apabila Anda bermimpi membunuh orang lain, artinya Anda memiliki dendam yang besar sehingga muncul keinginan menyakiti orang tersebut. Sebagai contoh Anda telah ditipu atau dikhianati. Alangkah baiknya Anda buang perasaan dendam tersebut dan berikhtiarlah kepada Tuhan, serta berdoalah agar orang tersebut segera diberi kesadaran.

17. Arti Mimpi Orang Terdekat Meninggal

Sama halnya dengan arti mimpi orang tua meninggal, mimpi ini juga menandakan bahwa orang terdekat Anda akan panjang umur. Anda perlu bersyukur atas kehadiran mereka dalam hidup. Selagi masih bisa, tak ada salahnya juga Anda menunjukkan rasa sayang dan perhatian pada orang-orang terdekat.

Itu dia berbagai macam arti mimpi orang meninggal menurut berbagai kepercayaan. Mimpi memang hanyalah bunga tidur, namun terkadang bisa juga menjadi pertanda akan terjadinya sesuatu. Bagaimana, apakah Anda mempercayainya?

Baca juga: 16 Arti Mimpi Ular Menurut Islam & Psikolog, Ini Pertanda Baik Apa?